Dekat dengan Sayyidah Khadijah, Makam Ma’la Adalah Tetangga Allah

Dekat dengan Sayyidah Khadijah, Makam Ma'la Adalah Tetangga Allah

Dekat dengan Sayyidah Khadijah, Makam Ma’la Adalah Tetangga Allah.

Ma’la adalah Jiwarillah

Bacaan Lainnya

Rasa duka tiada tara menyayat hati, seketika meliputi relung hati kami semua karena Sang Lentera Jiwa kini telah tiada.

Saat mendengar berita wafatnya Syaikhina Maimoen Zubair di Makkah Al-Mukarramah.

Beliau pergi meninggalkan kita menghadap Allah Rabbul Alamin.

Tiba-tiba kami dikagetkan kembali dengan berita kedua bahwa Syaikhina akan disemayamkan di pekuburan Ma’la, Mekah. Kami para santri semakin sedih padahal kami ingin berdoa, bertabarruk di dekat Beliau.

Tetapi ketahuilah bahwa Ma’la adalah pekuburan di Mekah Al-Mukarramah. Disana disemayamkan Sayyidah Khadijah Al-Kubra, Imam Fudail Bin Iyadl, Imam Ibnu Hajar Al-Haitami, para Sahabat dan para Tabi’in.

Ditempat itu pula dimakamkan Syekh Nawawi Al-Bantani, Sayyid Alawi Bin Abbas (Guru Syaikhina Maimoen Zubair) beserta putra-nya, Abuya Sayyid Muhammad bin Alawi dan para Ulama lainnya.

Tentang keutamaan Ma’la adalah sebagaimana penjelasan berikut :

وروي عنه ﷺ (أنه سأل الله تعالى عما لأهل البقيع الغرقد ؟ فقال : لهم الجنة ، فقال : ما لأهل المعلا ؟ قال : يا محمد تسألني عن جوارك ولا تسألنى عن جواري) . [عدة الإنابة فى الأماكن المستجابة ، ص ٢٤٠]

Diriwayatkan dari Baginda Rasulillah ﷺ : “Sesungguhnya Beliau bertanya kepada Allah Ta’ala tentang apa (yg akan diberikan) kepada Ahli Baqi’ al-Gharqad ? Allah Ta’ala menjawab : Mereka akan dimasukkan ke surga. Beliau ﷺ bertanya lagi : Ya Rabb, kalau bagi Ahli Ma’la apa yg akan berikan ? Allah Ta’ala menjawab : Kau bertanya tentang nasib tetanggamu (Ahli Baqi’) maka tak usahlah kau bertanya tentang tetanggaku.
[Uddatul Inabah Fil Amakin Al-Mustajabah, Sayyid Afifuddin Al-Mahjub, hal. 240]

Makna hadits di atas, jika ahli Baqi’ sebagai tetangga Baginda Rasulillah ﷺ sudah mendapat anugerah surga maka Ahli Ma’la sebagai tetangga Allah Ta’ala tentu akan mendapatkan anugrah yang baik dari Ahli Baqi’.

surban hijau tanda makam mbah maimoen

Setelah membaca hadits nabi tentang kemuliaan Ahlul Ma’la kesedihan yg melanda hati kami sirna berubah menjadi kebahagiaan. Karena Ma’la, pekuburan dimana Syaikhina Maimoen Zubair disemayamkan merupakan Jiwarillah (tetangga Allah Ta’ala) yang penghuninya akan mendapatkan jaminan Surga.

اللهم اجعل قبره روضة من رياض الجنان

Selamat jalan Ya Syaikhona…

Bimbinglah kami pengikutmu kelak masuk ke surga.

Kami ingin berkumpul bersamamu.

Penulis: KH Damanhuri, Rais Syuriah PCNU Bantul.

___________________

Semoga artikel Dekat dengan Sayyidah Khadijah, Makam Ma’la Adalah Tetangga Allah ini memberikan manfaat dan barokah untuk kita semua, amiin..

simak artikel terkait di sini

simak video terkait di sini

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *