Santri Jawa Timur Saksikan Karomah Sayyid Muhammad Al-Maliki

Santri Jawa Timur Ini Saksikan Getaran Karomah Sayyid Muhammad Al-Maliki

Santri Jawa Timur Saksikan Karomah Sayyid Muhammad Al-Maliki.

Dikisahkan, salah satu santri Abuya Sayyid Muhammad Alawi Al-Maliki yang tinggal di Jawa Timur. Santri tersebut tidak bisa memulai pelajaran yang akan diajarkan sebelum bertemu dengan Abuya Sayyid Muhammad Alawi Al-Maliki. Jika sudah bisa mendatangkan (mengistihdhorkan) Abuya di hadapannya, barulah pelajaran dapat dimulai. Jika tidak, maka pelajaran diganti dengan pembacaan yasin/amalan-amalan lainnya.

Suatu hari, santri tersebut gundah sebab anaknya sedang sakit sudah beberapa hari hingga berbagai perawatan sudah dilakukan akan tetapi kesembuhan belum juga datang. Akhirnya di satu malam santri tersebut bertawasul kepada gurunya yakni Abuya Sayyid Muhammad Alawi Al-Maliki.

Dan Masya Allah, di malam itu juga Abuya mendatanginya secara Yaqodzoh (secara nyata). Abuya mengucapkan salam serta duduk di salah satu kursi sambil bertanya, “Dimana anakmu yang sedang sakit?”

Kemudian santri tersebut segera mendatangkan anaknya ke hadapan Abuya. Abuya pun mendoakan sambil mengusap-usap kepala anaknya tersebut.

Santri tersebut berkata dengan lafadz sumpah (menunjukkan bahwa kejadian ini betul-betul terjadi) bahwa anaknya sembuh sebelum subuh datang (sembuh seketika).

Demikian tadi merupakan sebuah artikel yang berjudul Santri Jawa Timur Saksikan Karomah Sayyid Muhammad Al-Maliki. Semoga membawa manfaat untuk pembaca bangkitmedia.com dimanapun berada. Aamiin aamiin Ya Rabbal Alamin

Sumber dari: Kitab Al-Injaz fi karomati fakhril Hijaz.

Penulis: Bent.Hasan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *