PW IPNU-IPPNU DIY Siap Membentuk Karakter Bangsa

PW IPPNU DIY 2019-2022

Senin 26 Agustus 2019 Pimpinan Wilayah Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) – Ikatan Pelajar Putri Nahlatul Ulama (IPPNU) masa khidmat 2019-2022 melangsungkan pelantikan di Convention Hall UIN Sunan Kalijaga.

Kemeriahan acara pembukaan pelantikan dan rapat kerja wilayah terlihat dengan penuhnya ratusan kursi yang telah disediakan.

Prosesi pelantikan diawali oleh IPNU terlebih dahulu yang dilantik oleh sekretaris umum Pimpinan Pusat IPNU rekan Mufarihhul Hazin. Kemudian dilanjutkan prosesi pelantikan IPPNU oleh rekanita Nurul Hidayatul Ummah ketua umum Pimpinan Pusat IPPNU.

Bacaan Lainnya

PW IPPNU DIY 2019-2022

Wakil Ketua PWNU DIY Dr. Arif Rohman menyampaikan dalam sambutannya bahwa IPNU-IPNU dari waktu ke waktu semakin melebarkan sayapnya juga untuk turut mengawal Lembaga Pendidikan Ma’arif khususnya yang ada di DIY dalamĀ  rangka mewujudkan cita-cita Nahdlatul Ulama di masa yang akan datang di kalangan pelajar.

“Kita juga punya UNU yang saat ini sedang terus bergerak untuk mewadahi mahasiswa NU yang intelektual” tambahnya.

Sementara Mufarihhul Hazin, sekretaris umum PP IPNU menyampaikan lima point yang selanjutnya supaya menjadi program unggulan dalam rapat kerja wilayah PW IPNU-IPPNU DIY

“Pertama penguatan organisasi, kedua penguatan kaderisasi, ketiga pengembangan inovasi, keempat ketahanan informasi, dan kelima penguatan ideologi keaswajaan serta kebangsaan. Dua-duanya harus seimbang” tegasnya.

PW IPNU DIY 2019-2022

Ketua terpilih PW IPNU rekan Yanu Ariyanto sekaligus mewakili ketua terpilih PW IPPNU Rr. Umi Maryam Nurlaila dalam sambutannya juga menyampaikan bahwa IPNU-IPPNU akan turut bersinergi dengan organisasi-organisasi kepemudaan untuk mewujudkan Jogja yang lebih istimewa.

Dengan mengusung tema “Pelajar Berbudaya Membentuk Karakter Bangsa” acara ini diwarnai dengan adanya deklarasi perdamaian dan anti hoax yang dideklarasikan oleh masing-masing ketua PC IPNU-IPPNU dan OKP se-DIY. Kemudian dilanjutkan menyanyikan lagu Padamu Negeri yang dipandu Paduan Suara dari SMK Diponegoro Sleman.

Setelah rangkaian pembukaan selesai, sembari menunggu acara stadium general para hadirin disuguhkan penampilan pagar nusa dari Gunung Kidul. (Istiana/udin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *