Kiai Sahal Mahfudh Itu Ahli Fiqih yang Tajam Mata Batinnya- KH Muhammad Ahmad Sahal Mahfudh, Kajen Pati Jawa Tengah. Sosok ulama’ besar yang kiprahnya lintas batas. Ahli fikih ini dikenal sangat sederhana dalam penampilan, tapi kalau sudah bicara sangat tajam gagasannya dan sungguh brilian ide-ide pemikirannya. Pada jamannya, Kiai Sahal adalah kiai pilihan yang disegani semua kalangan dan golongan.
Pengakuan atas sosok indah seorang Kiai Sahal ditegaskan oleh Prof. Mujiburrahman, Guru Besar IAIN Banjarmasin. Dalam bukunya berjudul “Humor, Perempuan, dan Sufi”, Prof Mujib menulis bagian khusus tentang Kiai Sahal. Judulnya “Kiai Sahal, Fakih yang Sufi.”
Dalam kisah itu, Prof Mujib menceritakan:
Pada Tahun 1980-an, ayahku menghadiri pertemuan ulama tingkat nasional di Jakarta. Seorang kiai bercelana batik dan berbaju koko amat sederhana, maju berpidato.
“Pakaianya kok begitu,” bisik ayah dalam hati.
Anehnya, saat berpidato, kiai itu langsung berkata, ” Mohon maaf, khususnya pada ulama dari Banjarmasin. Saya memang terbiasa berpakaian begini.”
Ayah terkejut. Kiai itu bisa menangkap bisikan hati orang.
Saya langsung ingat cerita ayah di atas, setelah mendengar kabar bahwa kiai itu wafat, Jumat dini hari, 24 Januari 2014, dalam usia 77 tahun. Dialah KH.Muhammad Ahmad Sahal Mahfudh yang akrab di panggil Kiai Sahal.”
Itulah cerita Prof Mujib dalam bukunya “Humor, Perempuan dan Sufi.” Kisah ini menegaskan sosok Kiai Sahal bukan saja seorang ahli fikih kenamaan di Indonesia. Kiai Sahal juga seorang sufi yang tajam mata batinnya, karena bisikan hati orang mampu ditangkapnya penuh nuansa.
Kiai Sahal terbukti mampu menjadi pemimpin besar, yakni Rais Aam PBNU 1999-2014 dan juga Menjadi Ketua Umum MUI Pusat pada 1999-2014.
Semoga artikel Kiai Sahal Mahfudh Itu Ahli Fiqih yang Tajam Mata Batinnya ini memberikan manfaat dan barokah untuk kita semua, amiin..
simak artikel terkait Kiai Sahal Mahfudh Itu Ahli Fiqih yang tajam mata batinnya di sini
dan jangan lupa untuk kunjungi juga channel youtube kami di sini
Penulis: Mukhlis
Editor: Muhammad