Humor: Polisi dan Kisah 2 Tahun tanpa SIM
2 Tahun Tanpa SIM
April 2018 adalah waktu perpanjangan SIM saya baik A ataupun C. Namun saat itu bersamaan dengan wafatnya kedua mertua saya. Sudah berat untuk segera memperpanjang.
2019 pada bulan yang sama sudah ada niat untuk datang ke Colombo Perak, namun ternyata bersamaan dengan jadwal umroh. Lagi-lagi bablas sudah sampai saat ini.
Selama 2 tahun apa tidak pernah kepergok operasi? Sering tapi selalu lolos karena kebaikan polisi. Memangnya pakai cara apa? Saya angkat surban saya dan pamit ke polisi ada pengajian keburu-buru pak. Alhamdulillah para polisi ini mempersilahkan saya untuk terus jalan. Alhamdulillah hari ini sudah punya surat izin mengemudi.
Kejadian Aneh dengan Polisi
Suatu ketika pengendara motor menerobos lampu merah. Segera dicegat oleh polisi “Priiittt”.
Minggirlah pemilik motor ini dan ditanya oleh polisi: “Anda tahu kesalahan anda melanggar lalu lintas?”
Pemilik motor: “Tahu, pak”.
Polisi: “Kenapa kalau sudah tahu masih melanggar?”
Pemilik motor:
“Karena saya tidak tahu kalau di balik pohon ada Bapak”
Ini kata Da’i Kondang KH Zainuddin MZ. Bukan saya yang mengalami.
__________
Demikian Humor: Polisi dan Kisah 2 Tahun tanpa SIM semoga terhibur dan memberikan inspirasi bagi kita semua agar selalu menaati peraturan lalu lintas.
Penulis: KH Ma’ruf Khozin, Ketua Aswaja Center PWNU Jawa Timur.