Cara Unik Habib Idrus Al-Jufri Palu Membuat Para Bandar Judi Taubat- Namanya Habib Idrus bin Salim Al-Jufri Palu, Sulawesi Tengah. Masyarakat Palu lebih masyhur menyapanya Guru Tua. Beliau lahir di Tarim, Hadramaut Yaman pada 15 Maret 1892 dan wafat di Palu Sulawesi Tengah pada 22 Desember 1969 pada usia 77 tahun. Beliau mendirikan Lembaga Pendidikan Islam Al-Khairat pada 30 Juni 1930. Jasanya sangat besar bagi masyarakat Sulawesi Tengah.
Guru Tua juga dikenal sangat akrab dengan para ulama’ di Nusantara, seperti KH Hasyim Asy’ari Tebuireng Jombang, Habib Sholeh bin Muhsin Al-Hamid Tanggul, dan lainnya. Haul Guru Tua dilaksanakan setiap tanggal 12 Syawal. Ribuan umat Islam di Palu dan berbagai penjuru Nusantara hadir menjadi saksi keberkahan sosok Guru Tua yang sangat berjasa.
Karena luasnya ilmu dan kebijaksaan sosok Guru Tua, banyak sekali persoalan masyarakat yang disampaikan kepadanya. Salah satunya banyak masyarakat yang bermain judi dan undian berhadiah dengan penuh tipu muslihat. Karena tergoda ini, masyarakat jadi resah dan kacau.
Kabar ini mendapatkan respon dari Guru Tua. Saat itu, ketika Guru Tua menjadi khatib sholat Jum’at, beliau sebelum khutbah mengumumkan agar jama’ah jangan ada yang pulang setelah sholat Jum’at selesai. Masyarakat memahami dengan penuh tanda, ada apa gerangan yang ingin disampaikan Guru Tua.
“Jamaah sekalian, akan saya umumkan nomor undian yang akan keluar minggu ini. Cepat kalian catat ya..!”
Para jamaah yang suka bermain undian begitu senangnya. Bagi mereka, Jum’atan saat itu penuh keberuntungan. Tapi bagi jama’ah yang lain, ada rasa heran dan aneh, kenapa Guru Tua justru memberikan angin segar kepada warga untuk ikut judi.
“Tuan Guru, kenapa engkau malah memberitahukan nomor yang akan keluar pada masyarakat,?” tanya santrinya dengan penuh rasa pensaran.
“Sudah, kalian lihat saja nanti ya.”
Masyarakat gempar, karena nomor undian yang disampaikan Guru Tua memang terbukti adanya. Nomor itu keluar dan jadi keberuntungan. Maka, hari Jum’at dan jadwal khutbah Guru Tua menjadi informasi yang dicari jama’ah yang suka judi. Setelah diketahui, maka masyarakat berbondong-bondong ikut Jum’atan bersama Guru Tua.
Aktivitas Jum’atan Guru Tua selalu dipenuhi jama’ah. Beberapa minggu itu jama’ah membuktikan keberuntungan dari Guru Tua, sehingga akhirnya banyak bandar judi yang rugi besar. Akhirnya, banyak masyarakat yang sudah tidak bisa judi lagi, karena bandarnya bangkrut dan tutup tempat perjudian.
Setelah itu, banyak sekali masyarakat yang datang kepada Guru Tua untuk bertaubat karena ikut terjebak dalam perjudian. Tak ketinggalan, banyak bandar judi yang juga datang dan menyatakan diri bertaubat di hadapan Guru Mulia Guru Tua Habib Idrus bin Salim Al-Jufri.
Guru Tua kemudian memberikan nasehat kepada masyarakat dan jama’ahnya agar takut dengan dosa dan siksa Allah SWT. Sejak saat itu, praktek perjudian akhirnya berhenti. Masyarakat hidup dengan nilai-nilai agama yang ditanamkan Guru Tua.
Demikian salah satu karomah Guru Tua Sayidil Imam Habib Idrus bin Salim Al-Jufri, sosok muassis (pendiri) Al-Khairat Palu Sulawesi Tengah. Semoga kita semua mendapatkan keberkahan dari Allah SWT. Amin.
Semoga artikel Cara Unik Habib Idrus Al-Jufri Palu Membuat Para Bandar Judi Taubat ini memberikan manfaat dan barokah untuk kita semua, amiin..
simak artikel terkait di sini
kunjungi juga channel youtube kami di sini
Penulis: Abu Umar
Editor: Anas Muslim