Cara Mimpi Bertemu Rasulullah Menurut Abah Guru Sekumpul

Mendidik Preman Super Nakal, Karomah Guru Sekumpul

Cara Mimpi Bertemu Rasulullah Menurut Abah Guru Sekumpul.

Abah Guru Sekumpul dikenal banyak ulama’ sebagai wali masyhur dari Banua Kalimantan. Sosok beliau sangat menyejukkan dan selalu memberikan siraman kasih kepada sesama. Ini semua tak lain lahir dari pancaran cahaya Nabi Muhammad SAW, sosok yang sangat dikagumi Abah Guru Sekumpul. Cahaya Rasulullah selalu dinantikan para kekasih Allah.

Abah Guru Sekumpul juga dikenal sosok kekasih Allah yang pernah bertemu Rasulullah. Makanya, Abah Guru Sekumpul mengajari kita agar mempunyai adab dan tata cara dalam hidup agar bisa semakin dekat dengan Rasulullah. Bagi Abah Guru, kalau hati kita ingin ditemui Rasulullah, walaupun dalam mimpi, maka mestinya punya amalan yang bisa makin mendekatkan kita dengan Rasul.

Berikut ini adalah ajaran Abah Guru Sekumpul tentang adab dan tata cara sebelum tidur agar bisa bertemu Rasulullah dalam mimpi. 

Pertama, setiap hari membaca istighfar dan shalawat sebanyak-banyaknya. Sehari minimal 70 kali. Sebagai manusia, kita setiap hari pasti berbuat dosa kepada Allah. Baik itu dosa yang tidak disengaja ataupun disengaja. Jadi, kita mesti minta ampunan dulu kepada Allah dengan membaca shalawat.

Kedua, sebelum mapan tidur, hendaknya kita musyahadahkan Rasulullah saw hadir di hadapan kita. Hendaknya merasa nyaman di rumah dengan mengamati foto/gambar maqomnya Rasulullah saw. Kita lihat gambar maqom Rasulullah saw seakan-akan kita berada di Madinah, di muka maqom Rasulullah saw dengan mata tertutup.

Ketiga, bacalah surah Al-fatihah, hadiahkan kepada Rasulullah SAW.

Keempat, sebalum tidur, lakukanlah tawashul dulu kepada wali-wali Allah, misalnya kepada Syaikh Semman atau Syekh Arsyad Al-Banjari. Dengan berkat Syekh Semman atau Syekh Arsyad, Rasulullah saw bisa hadir.

Kelima, qiyamul lail (shalat malam) sekalipun cuma 2 roka’at sudah cukup. Do’anya shalawat kamilah 33 kali.

Keenam, jangan dibuka aib orang. Simpan baik-baik aib orang sebagaimana kita menyimpan aib diri kita sendiri.

Ketujuh, berwudhu sebelum tidur.

Dengan tujuh adab ini, harus kita buat satiap hari/istiqomah. Semoga kita tidak dimatikan di dunia ini sebelum ditemui Rasulullah saw dalam jaga atau dalam mimpi. Tidak ada nikmat yang paling bagus kacuali malihat muka Rasulullah saw.

“Ilmu jangan disimpan sorangan. Jangan engken lawan ilmu. Ilmu bila dibariakan pasti bertambah. Siapa nang manyambunyiakan ilmu maka kaina di akhirat parutnya ganal/bangkak. Maka itu ilmu harus dibagi-bagi, bukan untuk disimpan,” kata Abah Guru. 

Bagi Guru Sekumpul, siapa yang pernah bermimpi bertemu Rasulullah saw atau bertemu langsung, maka hidupnya tidak pernah sedih, pasti gembira terus. Tidak ada masalah dalam hidupnya sekalipun bala dan musibah menimpa dirinya.

Mudah-mudahan kita tidak dimatiakan sebelum malihat muka Rasulullah saw dalam keadaan jaga atau dalam mimpi karena kita ummat Rasul. Mudah-mudahan berkah Abah Guru Sekumpul kita bisa bermimpi atau bertemu langsung dengan Rasulullah saw. Aamiin…!!!

Penulis: Muhammad Zainuddin bin H Abdurrahman, santri Abah Guru Sekumpul.

_________________

Semoga artikel Cara Mimpi Bertemu Rasulullah Menurut Abah Guru Sekumpul ini memberikan manfaat dan barokah untuk kita semua, amiin..

simak artikel terkait di sini

simak juga video terkait di sini

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *