Ajengan Pakidulan Apresiasi LBM NU Cianjur

Ajengan Pakidulan Apresiasi LBM NU Cianjur
Ajengan Pakidulan Apresiasi LBM NU Cianjur

BeritaNU, Cianjur_Bangkitmedia.com Ajengan Pakidulan Apresiasi LBM NU Cianjur

Gabungan para ajengan Pakidulan dari Cianjur Selatan mengapresiasi peran dan keaktifan Lembaga Bahtsul Masail (LBM) Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Cianjur dalam setiap kegiatan persoalan keagamaan di Cianjur Selatan. Keberadaan LBM sebagai lembaga dibawah NU organisasi Islam terbesar di Cianjur disebut cukup mendapat tempat di hati masyarakat lantaran semangatnya yang mengusung ajaran Ahlussunnah Waljama’ah Annahdliyyah.

Hal itu disampaikan Ajengan Fahrudin saat menghadiri acara Bahtsul Masail sekaligus hari lahir ke-94 Pondok Pesantren Al-Muawanah Kampung Lebakwangi, RT 01/04, Desa Bunijaya, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Cianjur Kamis, (01/04)

Ajengan Fahrudin mengatakan, dalam perjalanannya sejauh ini LBM NU banyak berperan memperkuat semangat ber-Islam di Cianjur Selatan. Para pengurus LBM NU pula disebut yang mendorong agar Bahtsul Masail tetap menjadi kegiatan rutin agar memberi semangat dan menambah khasanah keilmuan.

“Ketika semangat bermusyawarah bidang keagamaan mulai pudar, LBM NU Cianjur berdiri di barisan terdepan mengawal dan mengayomi pelaksanaan kegiatan Bahtsul Masail itu,” ujarnya.

Untuk mewujudkan keistiqomahan kegiatan Bahtsul Masail itu, kata Ajengan Fahrudin, dirinya sangat mendukung LBM NU terus mengembangkan sayapnya di seluruh kecamatan dan desa hingga kampung-kampung, tak terkecuali di Cianjur Pakidulan.

“Dengan pengembangan sayap ini, maka ajaran NU yang disebarkan oleh LBM NU disebut akan dapat menyentuh semua elemen masyarakat, baik itu anak muda, lansia, keluarga, perempuan, peserta didik dan sebagainya.” Ujarnya.

Lanjut Ajengan Fahrudin, dirinya sangat bersyukur, sebab ajaran Ahlusunnah Waljamaah Annahdliyyah berkembang pesat di daerah ini. Pasantren berbasis NU terus tumbuh hingga pelosok, sehingga gaung Islam di Cianjur Pakidulan tidak pernah kendor.

“Maka itu, tidak alasan bagi kami untuk tidak mendukung semua kegiatan keagamaan yang dikembangkan NU, termasuk kegiatan LBM NU.” Pungkasnya

Ketua LBM PCNU Kabupaten Cianjur Ajengan Ibnu Umar berharap, para tokoh Ajengan Pakidulan yang hadir pada kesempatan ini berkenan untuk terus mensyiarkan kegiatan dan ajaran Ahlusunnah Waljamaah Annahdliyyah.

“Apapun saran dan pandangan Ajengan Pakidulan akan menjadi perhatian kami, karena kami percaya, pemikirannya selalu mengedepankan kepentingan umat, agama dan bangsa. Mudah-mudahan, melalui pertemuan ini, kaderisasi dan dakwah NU di Cianjur Selatan semakin berkembang dan maju.” Tutupnya.

Demikian berita NU tentang Ajengan Pakidulan Apresiasi LBM NU Cianjur, semoga manfaat.

Kunjungi juga channel youtube kami di sini

Kontributor: Wandi Ruswannur

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *