Pesantren Al Munawwir Gelar Komplek Meeting Meriahkan Tahun Baru Islam

Tahun Baru Islam
Pembukaan Komplek Meeting oleh Gus Nawar Pengasuh Komplek L Al Munawwir Krapyak

Berita NU, BANGKITMEDIA.COM

YOGYAKARTA-Dalam rangka memperingati tahun baru islam 1440 H, Pondok Pesantren Al-Munawwir Krapyak Yogyakarta melaksanakan agenda rutinan yaitu Lomba Muharroman dan Komplek Meeting. Perlombaan ini dibuka langsung oleh KH. Muhammad Munawwar selaku dewan pengasuh Pondok Pesantren Al-Munawwir Krapyak Yogyakarta, Kamis, 13 September 2018.

Ahmad Rikza Albanna, Perwakilan Pengurus Pusat dalam sambutannya menyatakan terima kasih atas kerja keras panitia dalam mensukseskan kegiatan tahunan ini juga berterima kasih kepada seluruh santri di tiap komplek karena sudah turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Bacaan Lainnya

“Kegiatan Muharroman ini bukan hanya untuk memperingati tahun baru islam, tetapi juga sebagai wadah untuk saling bertegur sapa, bersilaturahim antar komplek di pondok pesantren ini. Mengingat dawuh dari Ibu Nyai Ida Fatimah Zainal di tahun sebelumnya bahwa Muharroman ini sebagai pengingat juga pengikat bahwa kita adalah saudara di pondok pesantren ini,” tutur Rikza.

Kegiatan Muharroman ini diikuti oleh seluruh komplek di Pondok Pesantren Al-Munawwir juga Ali Maksum dengan berbagai macam perlombaan diantaranya adalah Musabaqoh Hifdzil Qur’an (MHQ), Musabaqoh Qiroatil Kutub (MQK), Musabaqoh Syarhil Qur’an (MSQ),  Dramatikal Fiqh, Kreasi Syi’iran, Cerdas Cermat Pesantren, Kaligrafi, Masak, Bulu Tangkis, Kreasi Busana dari Bahan Bekas dan Bola Volly.

Rikza menambahkan, dengan adanya perlombaan ini para santri diharapkan bisa mengikuti serangkaian kegiatan dengan sportif, cerdas, dan apabila mengalami kekalahan tidak boleh mengamuk. (Ayu/rk)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *