Pembelajaran Asik dan Mengasyikan, Sampai Bikin Siswa Gregetan

Gunungkidul – belajar tidak harus di ruang kelas. Kegiatan pembelajaran dapat dilakukan di luar ruang kelas.

Seperti halnya SMP 3 Saptosari pada Selasa, (13/08) melakukan pembelajaran dengan terpadu. Pembelajaran langsung dengan melibatkan siswa dan guru. Salah satu bentuk kegiatan ialah penyembelihan hewan qurban dan dilanjutkan dengan lomba memasak daging qurban.

Penerapan pembelajaran dengan memadukan mata pelajaran PAI dan Prakarya tersebut ternyata disambut antusias oleh seluruh siswa di SMP 3 Saptosari. Siswa dibimbing oleh guru-guru mulai dari tatacara penyembelihan sampai tahapan distribusi.

Bacaan Lainnya

Selain itu siswa juga di bimbing untuk memasak dari penyiapan tempat, peracikan bumbu serta penyajiannya.

“Kami menghimbau agar seluruh siswa benar-benar mengikuti petunjuk yang sudah di sampaikan oleh guru sehingga di bawah bimbingan guru siswa dapat melaksanakan kegiatan pelajaran lapangan dengan baik” tutur Mulyono, MPd selaku kepala SMP 3 Saptosari.

SMP 3 Saptosari

Untuk tata cara penyembelihan, siswa di bimbing langsung oleh Sidig Triyono, S.Pd.I guru PAI dan Budi Pekerti di SMP 3 Saptosari.

“Alhamdulillah, siswa begitu antusias mengikuti penyembelihan dan bahkan banyak siswa yang ikut belajar bagaimana cara krewet (mengambil daging), belajar cara membagi daging serta belajar cara memasak. Kegiatan ini selain upaya mengajak siswa siap dalam kegiatan qurban di lingkungan juga mengajari siswa bagaimana melakukan kerjasama” tambah Sidiq yang juga ketua PAC Ansor Saptosari.

Kegiatan pembelajaran seperti ini diharapkan dapat benar-benar terimplementasi terhadap diri siswa, sehingga siswa mampu menjadi pelajar yang terampil, mampu kerjasama dan bisa menjadi generasi yang mandiri. (lurahndeso/Red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *