Berita NU, BANGKITMEDIA.COM
YOGYA- NU Kota Yogya mempunyai basis anggota warga perkotaaan. Ini potensi besar NU Kota, karena generasi milenial ini akan menjadi pemimpin di masa depan. Generasi milenial ini juga dinamis, selalu update dengan perkembangan jaman.
Ini yang diharapkan Wakil Ketua PC GP Ansor Kota Yogyakarta, Solihul Hadi ketika menghadiri acara pelantikan PCNU Kota Yogyakarta masa Khidmat 2018-2023 di Pesantren Nurul Ummah Putri, Kota Gede (29/04).
“Saya sangat bangga dengan PCNU Kota Yogya saat ini. Harapan saya sebagai bagian dari generasi milenial, dengan dilantiknya kepengurusan PCNU Kota Yogyakarta di bawah kepemimpinan KH. Solehudin Mansyur (Rais Syuriah) dan KH. Yazid Affandi, MAg. (Ketua Tanfidziah), semoga kedepan pengurus PCNU Kota Yogyakarta mampu menjawab segala tantangan jaman,” tegas Solihul.
Bagi Solihul, sebagai kaum muda NU, harus selalu sam’an wa tho’atan kepada PCNU. Para kiai di PCNU adalah panutan kaum muda dalam melangkah dan menjawab tantangan perubahan.
“Kita akan selalu mendukung semua keputusa PCNU, apalagi dalam melakukan peningkatan kapasitas, kualitas, kinerja organisasi, dan kaderisasi. Kita kaum muda akan selalu melakukan mendiaspora kadernya ke semua lini, baik dalam pemerintahan maupun non pemerintahan, serta memperkuat sisi kemandirian ekonomi sehingga nantinya faham ahlusunnah wal jama’ah Nahdalatul Ulama. Ini akan memberikan warna dan semangat baru untuk perubahan sosial budaya masyarakat di era tekhnologi digital,” lanjut Solihul yang juga Ketua Karang Taruna Kota Yogya.
“Nahdaltul Ulama adalah Organisasi terbesar dalam skala nasional. Demikian juga di Kota Yogyakarta, kita yakin warga NU sangat banyak. Ini bisa kita lihat banom-banom NU, lembaga-lembaga NU maupun yang tergabung dalam majelis-majelis pengajian NU, belum lagi ditambah semakin banyaknya pondok pesantren berbasis NU, inilah yang membuat jumlah warga NU di Kota Yogyakarta dari tahun ke tahun semakin meningkat, sehingga cukup dipertimbangkan dalam berbagai aspek,” tegasnya.
Solihul berharap di masa depan akan terus terjalin silaturahmi secara horizontal dan vertical yang terus dibangun dengan baik. Juga berharap proses kaderisasi yang dilakukan oleh PCNU Kota Yogyakarta beserta banom-banomnya secara continue dan istiqamah yang bisa menjadikan posisi NU di Kota Yogyakarta semakin besar dan kuat.
“Kita akan selalu mendukung PCNU Kota dalam menciptakan Kota Yogyakarta sebagai kota yang damai, nyaman, adil dan makmur, gemah ripah loh jinawi toto titi tentrem kerta raharja. Mewakili kaum muda, sekali lagi kami akan selalu siap membantu dan mensukseskan semua program maupun kegiatan yang dilaksanakan oleh PCNU Kota Yogyakarta,” pungkasnya. Berita Islam Terkini (anas).