Yogyakarta, BangkitMedia – Pengurus Wilayah Gerakan Pemuda Ansor DIY periode 2017 – 2021 akan dipimpin oleh Muhammad Saifuddin. Ia terpilih dalam perhelatan Konferwil ke-XV PW GP Ansor DIY di Asrama Haji, Ahad sore (19/2). Saifuddin lolos verifikasi sebagai calon ketua sehingga berhak untuk ditetapkan sebagai ketua.
Verifikasi dilakukan oleh Pimpinan Pusat terhadap kader yang dicalonkan sebagai ketua. Ada tiga syarat untuk menjadi ketua GP Ansor wilayah, yakni usia maksimal 40 tahun, aktif di pengurus wilayah atau cabang minimal tiga tahun dan memiliki sertifikat Pendidikan Kader Nasional.
“Dari syarat itu, yang lolos verifikasi di DIY hanya satu orang, yakni Muhammad Syaifudin atau yang akrab dipanggil Kang Udin. Maka dengan itu, Kang Udin yang akan pimpin PW Ansor DIY untuk empat tahun ke depan.” Demikian disampaikan Salah satu Ketua GP Ansor Pusat Ramli dalam sidang pleno pemilihan ketua PW GP Ansor DIY.
Usai terpilih secara aklamasi, Kang Udin lalu memberikan sambutan pertama sebagai ketua terpilih. Dalam sambutannya, Ia menegaskan bahwa PW Ansor DIY memiliki potensi yang luar biasa.
‘Rata-rata SDM yang kita punya memiliki potensi yang bagus. Maka dalam empat tahun kepemimpinan nanti, saya akan mengawal kader-kader DIY untuk bangkit, baik dalam perekonomian maupun untuk profesi pemberdayaan yang lain,” ujar Kang Udin.
Pada kesempatan tersebut, Kang Udin juga mengingatkan kepada para peserta agar menegurnya jika salah rel. “Tidak ada yang perlu dimeriahkan karena ini amanah. Kalau nanti saya ganti rel, tolong diingatkan. Kalau nanti keluar dari rel, tolong diberhentikan,” tandas Kang Udin yang disambut tepuk tangan para peserta. (Rohim)