Innalillahi.. Habib Abdul Hayy bin Ali Assegaf (Habib Hayat) Kaltim Wafat. Umat Islam Indonesia kembali kehilangan panutannya. Ulama besar asal Kalimantan Habib Abdul Hayy bin Ali Assegaf Kalimantan Timur wafat pada Jum’at 22 Ramadhan 1441 Hijriyah atau bertepatan 15 Mei 2020 Masehi di kediamannya, Samboja Kalimantan Timur pukul 07.40 WITA. Innalillahi wa inna ilaihi rojiun.
“Inna Lillahi Wa Inna Ilaihi Roji’un, telah wafat pada hari yang dimuliakan dan di bulan yang penuh barokah, Jum’at 22 Ramadhan 1441 Hijriyah atau bertepatan 15 Mei 2020 Masehi, Al-Habib Abdul Hayy bin Ali Assegaf atau yang biasa disapa Habib Hayat di kediaman beliau, Samboja, Kalimantan Timur. Semoga Allah angkat derajatnya beliau dan husnul khotimah. Aamiin. Al Fatihah,” demikian pesan yang dikirim kepada Bangkitmedia.com, Jum’at (15/05/2020).
Habib Hayat lahir pada Sabtu 5 Mei 1951 di desa Kuala Samboja Kalimantan Timur. Ayahnya Habib Ali bin Abdurrahman Assegaf dan ibunya adalah Hj Nafisah bin Muhammad Thoha. Habib Hayat dikenal sebagai ulama yang ramah dan pemurah terhadap tamu yang datang untuk mengambil berkahnya atau sekedar silaturahim saja. Setiap tamu yang datang selalu beliau muliakan dengan suguhan makanan dan minuman.
Habib Hayat pernah berkata, “apabila tamu disuguhkan makanan atau minuman oleh tuan rumah, maka hendaknya dihabiskan. Karena itu menjadi sebab terhapusnya dosa si tamu dan dosa tuan rumah.”
Habib Hayat sangat senang dengan datangnya tamu. Hidupnya yang memuliakan tamu ini wujud teladanan dari Datuknya Nabi Muhammad SAW. Hidup yang selalu melayani apa saja dengan berbagai persoalan yang dihadapi umat. Habib Hayat tak pernah mengeluh dalam melayani umat Nabi Muhammad.
Habib Hayat adalah tipe seorang ulama yang selalu dinantikan kehadirannya untuk bangsa Indonesia. Ulama yang setiap saat hadir untuk masyarakat, memberikan yang terbaik untuk kemaslahatan bangsa. Namanya memang tidak masyhur, tapi perannya sangat menentukan suatu masyarakat.
Jejak hidupnya Habib Hayat menjadi teladan bagi masyarakat Kalimantan dan seluruh bangsa Indonesia. Semoga husnul khotimah dan perjuangannya dilanjutkan generasi penerusnya. Amiiin.
Demikian kabar Innalillahi.. Habib Abdul Hayy bin Ali Assegaf (Habib Hayat) Kaltim Wafat, semoga doa terus melangit buat beliau. (red/Bangkitmedia.com)