Doa Sayyidina Faqih Muqaddam Tarim Agar Selalu Sehat Lahir Batin.
Habib Ahmad bin Abdullah Bilfaqih memiliki seorang pembantu yang anak perempuannya terkena sakit kanker. Habib Ahmad kemudian membawa pembantu dan anaknya berziarah ke pemakaman Zanbal.
Setelah berdoa kepada Allah dan bertawassul dengan kedudukan Sayyidina Al-Faqih Muqaddam, yang tinggi di sisi Allah, tiba-tiba Allah membuka hijab sehingga Habib Ahmad melihat secara langsung Sayyidina Al-Faqih Muqaddam membaca dan memberikan sholawat ini untuk kesembuhan segala penyakit baik dhohir maupun batin.
Hendaknya dibaca rutin 7 kali di pagi dan sore hari.
Kemudian anak tersebut membaca sholawat ini secara terus menerus, hingga beberapa selang waktu. Anak itu dibawa ke rumah sakit untuk diperiksa. Seluruh dokterpun heran dan takjub, ternyata penyakit kankernya telah hilang, berkat kemuliaan sholawat ini dan berkat keagungan sholawat kepada Rasulullah ShollAllahu Alaihi wa sallim
ﺍَﻟﻠَّﻬُﻢَّ ﺻَﻞِّ ﻋَﻠَﻰ ﺳَﻴِّﺪِﻧَﺎ ﻣُﺤَﻤَّﺪٍ ﺍَﻟْﻬَﺎﺩِﻱْ ﺇِﻟَﻰ ﻃَﺮِﻳْﻖِ ﺍﻟْﻤِﻠَّﺔْ
ﺍَﻟﻠَّﻬُﻢَّ ﺻَﻞِّ ﻭَﺳَﻠِّﻢْ ﻋَﻠَﻴْﻪِ ﻭَﻋَﻠَﻰ ﺁﻟِﻪِ ﻭَﺑِﺠَﺎﻫِﻪِ ﺇِﺻْﺮِﻑْ ﻋَﻨِّﻲْ ﻛُﻞَّ ﻣَﺮَﺽٍ ﻭَﺃَﻟَﻢْ ﻭَﻭَﺟَﻊٍ ﻭَﻋِﻠَّﺔْ
Allahumma Shalli Ala Sayyidina Muhammad Al- Haadi Ila Toriqil Millah
Allahumma Shalli Wasallim Alaihi Wa’ala Aalihi Wa Bijaahihi Ishrif ‘Annii Kulla Marodlin Wa Alam Wa Waja’in Wa ‘Illah
Shalawat ini ijazah dari Habib Soleh Bin Ahmad Al-Aydarus. Ini shalawatnya Al-Faqihil Muqoddam Muhammad Bin Ali Ba’alwi. Cara mengamalkannya dibaca 7 kali setiap hari pada air dan kemudian diminum.
Shalawat ini pernah dibaca pada penderita jantung dan Alhamdulillah disembuhkan oleh Allah. Sebarkanlah shalawat ini siapa tahu banyak yang membutuhkan. Semoga kita dapat cipratan barokahnya sehingga kita dan seluruh keluarga kita dijauhkan dari berbagai penyakit.
Siapa Sayyidina Al-Faqih Muqaddam?
Sayyidina Al-Faqih AlMuqaddam Muhammad bin Ali Ba’alawy Ra wafat akhir bulan Dzulhijah dan biasanya haulnya dilaksanakan pada tanggal 1 Muharram. Beliau bergelar Al-Faqih karena kedalaman ilmu fiqih yang luar biasa. Sedangkan gelar Al-Muqaddam karena keutaamaan beliau yang sangat dicintai, dihormati dan dimuliakan. Sayydina Al Faqih Muqaddam keturunan yang ke 17 dari Rasullallah.
Karena kedalaman ilmu beliau, murid-murid beliau menyarankan agar Sayydina Al Faqih Muqaddam membentuk mazhab baru di samping 4 mazhad yang sudah ada, tapi beliau menolak dan berkata, “Aku tetap dengan mazhabku mazhab Imam Syafi’i.
Dia adalah al-’arif billah, seorang ulama besar, pemuka para imam dan guru, suri tauladan bagi al-’arifin, penunjuk jalan bagi as-salikin, seorang qutub yang agung, imam bagi Thariqah Alawiyyah, seorang yang mendapatkan kewalian rabbani dan karomah yang luar biasa, seorang yang mempunyai jiwa yang bersih dan perjalanan hidupnya terukir dengan indah.
Sayyidina Al Faqih Muqoddam pada tahun 653 H. Jazad beliau disemayamkan di pekuburan Zanbal, di kota Tarim.
Setelah lama tidak mendapat keturunan, akhirnya Abah Guru diberi Allah putra, yaitu Muhammad Amin Badali (lahir 6 Januari 1995) dan Ahmad Hafi Badali (lahir 19 Maret 1996). Sebelumnya beliau bermimpi bertemu Rasulullah SAW yang mengatakan akan memberi anak laki-laki kepada beliau.
Hal tersebut juga adalah berkat dari Faqih al-Muqaddam. Sehingga setelah kelahiran Ahmad Hafi Badali, Abah Guru menulis menaqib Faqih al-Muqaddam (Muhammad bin ‘Ali Ba’Alawiy) sebagai tanda terimakasih.
Demikian Doa Sayyidina Faqih Muqaddam Tarim Agar Selalu Sehat Lahir Batin, semoga bermanfaat.
(Mukhlisin)
Qobiltu