Ziarah Makam Dongkelan Jadi Awal Kegiatan Konferwil I Pergunu DIY.
Kesiapan menghadapi konferensi wilayah I Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) dimulai. Panitia mengadakan lawatan spiritual pada hari Jumat 26 Februari 2021, pukul 13.30-14.45 WIB. Tempat Makam KH. M. Munawwir, Dongkelan Kauman Tirtonirmolo Bantul Yogyakarta. Segenap rekan mari kita sukseskan bersama musker ini melalui berbagai kegiatan, ziaroh makbaroh diantaranya. Demikian disampaikan H. Ponijo, koordinator lawatan ini.
Hasrat kita begitu kuat ingin bertemu. Rasa rindu dan cinta berpadu kuat ingini perjumpaan. Sayang kita tidak lagi bisa sowan mencium tangan sesepuh kita, kiyai kita, kekasih Allah SWT. Para pendahulu kita KH. M Munawwir, KH. Ali Maksum, Kiyai Warson, Gus Kelik, KH. Najib, KH. Atabik, KH. Syihabuddin dan ulama-ulama sepuh D.I.Y lain telah tiada. Dalam rangka mengharap rahmat Allah Yang Maha Kuasa Maha Agung Panitia Konferwil I DIY melaksanakan ziarah tabarukan sehingga kegiatan-demi kegiatan konferensi diberikan kemudahan, kelancaran, keselamatan, kemanfaatan dan hasil maksud.
Ziarah kubur perintah agama. Berkunjung ke kubur dianjurkan dan disyariatkan. Peziarah bagi warga kubur adalah pemberi kegembiraan. Ahli kubur dialamnya berhak mendapatkan hak-haknya. Yang masih dialam terang pemberinya; anaknya, keluarganya, kerabatnya atau saudaranya. Kuburan menyuguhkan pelajaran akan hidup zuhud dan negeri akherat yang dekat. Ziarah kubur telah dicontohkan kanjeng nabi, diikuti para sahabat,tabiit-tabiin tersambung lestari hingga kini, sehingga kita dapat meneladaninya.
Ziarah dapat dilakukan sendiri, rombongan, atau berjamaah. Warga kubur senang mendapati kunjungan dan kiriman doa, tahlil, bacaan Qur’an, zikir, dan kalimat toyyibah. Waktunya terbuka duapuluh empat jam sepanjang tahun. Berziarah merupakan bentuk bakti kepada yang telah tiada. Ahli kubur merindukan kedatangan ahli warisnya. Bak dalam kepayahan tenggelam di lautan datanglah peziarah yang dengan doa-doanya menyelamatkan mereka dari kepayahan dan kesedihan.
Syeikh Nawawi Al-Bantani mengungkapkan bahwa ziarah memiliki semangat membangun penyadaran diri akan akhirat, bersedekan doa, pemenuhan hak-hak ahli kubur dan tabarukan. Yaitu ziarah mengunjungi para kekasih Allah, para wali, kiai, dan solihin, yang semasa hidupnya dekat dengan Allah, berjasa dalam dakwah penyebaran agama Islam. Yang demikian ziarah sangat dianjurkan, sunah dilakukan. Tabarukan merupakan bentuk tawassul kepada Allah Yang Maha Kuasa Maha Agung berdoa melalui perantara lahiriah ngalap berkahan.
Konferwil I Pergunu DIY akan dilaksanakan pada Sabtu 27 Maret 2021. Serangkaian kegiatan telah disusun panitia yakni lawatan spiritula ziaroh makbaroh, safari pw-pc pergunu, webinar keguruan dan keorganisasian, launcing webisite, konferensi pemilihan ketua baru. Penguatan organisasi dan perbaikan kesejahteraan guru pergunu sebagai tema Konferwil tahun 2021 ini.
Demikian tentang Ziarah Makam Dongkelan Jadi Awal Kegiatan Konferwil I Pergunu DIY, semoga manfaat.
Penulis: Fauzan, ketua panitia Konferwil I Pergunu DIY.