Waspada! Bagi ISIS, Ramadan adalah Bulan Membunuh (Qital)

ramadan isis

Dr Suratno, Dosen Universitas Paramadina Jakarta dan Wakil Sekretaris Lakpesdam PBNU.

Meski bulan Ramadan, kita msh harus tetap waspada terhadap potensi serangan dan teror dari ISIS dan underbownya. Bulan Ramadan bagi ISIS justru dianggap bulan jihad. Maksudnya jihad qital/membunuh versi ISIS. Makanya kalau kita lihat Ramadan tahun-tahun kemarin, ISIS masih ngebom dan sejenisnya, terutama di Iraq dan Syiria.

Abu Muhammad al-Adnani jubir ISIS beberapa tahun lalu sebelum tewas pernah bilang ISIS menjadikan Ramadan bulan jihad (qital) karena rujukan Nabi SAW perang pertama (Badar) itu di bulan Ramadan. Juga futuh Mekkah terjadi di bulan Ramadan. Ini ditafsirkan ISIS bahwa Ramadan adalah bulan kehancuran bagi “musuh2′ Islam sehingga mereka tetap ngebom dll selama bulan puasa.

Al-Adnani juga bilang bahwa melupakan jihad (qital) sama seperti kita melupakam sholat, zakat, puasa dll. Ada teman yang menafsirkan kalau gitu bagi ISIS jihad (qital) itu seperti rukun Islam dong, hehe. Selain itu kalau umat Islam bisa menahan makam minum dan nafsunya, artinya ada effort lebih untuk ibadah, harusnya menurut al-Adnani tinggal dinaikkan dikit lagi ke level jihad (qital/membunuh).

Oleh karena itu, meski sekarang bulan Ramadan, aparat keamanan dan masyarakat tetap harus waspada dari kemungkinan serangan dan teror oleh ISIS dan underbownya.

Semoga kewaspadaan ini tidak mengurangi kekhusyu’an kits menjalani ibadah bulan Ramadan, insyaAlloh

Danke

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *