Warga Prancis Ikrarkan Syahadat di Kantor PWNU DIY

Warga Prancis Ikrarkan Syahadat di Kantor PWNU DIY

Warga Prancis Ikrarkan Syahadat di Kantor PWNU DIY.

Seorang warga negara Prancis bernama Jean Jacques Alexandre Passas mengikrarkan syahadat di Kantor Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Daerah Istimewa Yogyakarta (PWNU DIY), Jl MT Haryono 40-42 Yogyakarta, pada Rabu, 7 Juli 2021. Proses masuk Islam warga Prancis ini dilakukan dengan pembacaan dua kalimat syahadat yang dibimbing KH Chasan Abdullah, Katib Syuriah PWNU DIY.

Demikian ditegaskan oleh Sekretaris Lembaga Dakwah PWNU DIY, Ustadz Jamiludin, kepada Bangkitmedia.com (07/07/2021).

“Mr Jean Jacques Alexandre Passas ini masuk Islam setelah melalui proses yang panjang. Ia mengaku setelah proses lama, khususnya ketika ia merasakan kedamaian dalam ajaran Islam. Itulah yang kemudian membuat ia jatuh hati dan masuk Islam,” tegas Ustadz Jamil.

Ustadz Jamil yang juga aktivis Lembaga Dakwah Kodama Krapyak ini menjelaskan bahwa sebelum dilaksanakan ikrar pembacaan dua kalimat syahadat bersama Kiai Chasan, Jean Jacques Alexandre Passas mendapatkan pencerahan tentang Islam dari KH Dr Zuhdi Muhdlor, Wakil Rais Syuriah PWNU DIY.

“Ia sangat senang dengan Islam yang damai. Pencerahan dari Kiai Zuhdi makin meyakinkan Jean Jacques dalam berislam. Kesejukan dan kedamaian itu makin terasa setelah mendapatkan doa dari Kiai Chasan Abdullah selepas prosesi pembacaan syahadat,” lanjut Ustadz Jamil yang juga alumnus Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga.

Kata Ustadz Jamil, Jean Jacques saat ini masih tinggal di Yogya. Awalnya Jean Jacques ini adalah tamu dari Ustadz Humaedi Adnan, Ketua Anak Ranting NU Krapyak Kulon, Panggungharjo Sewon Bantul. Ustadz Humaedi kebetulan juga buka usaha rental mobil.

“Apapun wasilahnya, yang pasti ia mendapatkan hidayah dari Allah SWT. Mari kita dukung dan doakan agar ia terus istiqomah dan bahagia menjalani ajaran Islam,” tegas Ustadz Jamil.

Setelah semua prosesi acara selesai, lanjut Ustadz Jamil, PWNU DIY memberikan kenang-kenangan berupa Mushaf Al-Qur’an.

“Pak Yai Fahmy Akbar Idries, wakil ketua PWNU DIY memberikan Mushaf Al-Qur’an kepada Mr Jean Jacques dan ia terlihat sangat bahagia,” lanjutnya.

Setelah ini, kata Ustadz Jamil, pihaknya akan membantu proses administrasi kepada KUA Sewon Bantul. Kebetulan, Ustadz Jamil juga Penyuluh Agama Islam KUA Sewon.

Proses pembacaan kalimat dua syahadat warga negara Prancis ini juga dihadiri KH Mukhtar Salim (Sekretaris PWNU DIY), KH Ahmad Rafiq, Ph.D (Wakil Sekretaris PWNU DIY dan Ketua Prodi Studi Islam Progam Doktoral (S3) UIN Sunan Kalijaga), dan Ustadz Humaedi Adnan (Ketua Anak Ranting NU Krapyak Kulon, Panggungharjo Sewon Bantul). (ud/bangkitmedia.com)

*Terkait berita Warga Prancis Ikrarkan Syahadat di Kantor PWNU DIY, berikut ini tambahan foto acaranya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *