Bangkitmedia.com, YOGYA – Suasana Rapat Gabungan (Ragap) Syuriah dan Tanfidziyah PWNU DIY pada Sabtu (20 Juli 2024) terasa berbeda dari biasanya. Sebab ada sejumlah tumpeng di sisi barat ruang rapat. Ketika rapat baru saja dimulai, pemimpin rapat KH Mukhtar Salim (Katib Syuriah) meminta pertimbangan yang hadir apakah akan meneruskan rapat atau makan siang, yang kemudian diputuskan makan dulu.
Tumpeng yang di sisi barat ruang rapat tersebut ternyata untuk syukuran Dr KH Ahmad Bahiej SH MHum, Wakil Katib Syuriah PWNU DIY, yang baru saja dilantik menjadi Kepala Kantor Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta (Kakanwil Kemenag DIY). Pelantikan dilakukan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas di Jakarta, Selasa 16 Juli 2024 dan serahterima jabatan dengan pejabat sebelumnya, Dr H Masmin Afif MAg dilakukan Jumat 19 Juli 2024.
Karena itu sebelum makan bersama, didahului potong tumpeng oleh Rais Syuriah PWNU DIY, KH Mas’ud Masduki yang diserahkan kepada Dr Ahmad Bahiej. Tentu saja para peserta Ragab juga mengucapkan selamat kepada pria yang sebelumnya menjabat Biro Hukum dan Kerjasama Luar Negeri Kemenag RI. “Mohon doanya semoga barokah dan istiqomah,” pintanya.
Setelah makan bersama baru dilanjutkan rapat yang membahas banyak hal, antara lain rencana Musyawarah Kerja Wilayah (Muskerwil) yang akan dilaksanakan pada 1 September 2024. (Lutfi)