Tandai Pembangunan Islamic Center Ngoto, Panitia Akan Hadirkan Habib Syech

Habib Syech Ahad Wage

Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf akan hadir di Ngoto, Bangunharjo, Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul pada Ahad (1/9/2019) mendatang. Pengajian dan sholawatan bersama Habib Syech  ini menandai dibangunnya Islamic Center oleh Yayasan Umar Bin Khatthab di RT 05 Ngoto.

“Untuk peletakkan batu pertama pembangunan gedung Islamic Center akan dilaksanakan pada Ahad 1 September 2019, dimulai tepat pukul 18.30 WIB,” tandas Ketua Yayasan Umar Bin Khatthab H. Triyono Muhammad Harsono.

“Selain Habib Syech, rencananya juga akan dihadiri pejabat di Bantul, para kiai alim ulama dan pengurus Yayasan Umar Bin Khatthab,” ungkap H. Triyono menambahkan.

Dalam kesempatan ini pihaknya turut mengundang segenap kaum muslimin termasuk para Syechermania untuk hadir bersholawatan di Ngoto RT 05 di lokasi pembangunan Islamic Center.

Mengenai persiapan untuk penyelenggaraan acara tersebut, panitia sudah melakukannya sejak beberapa waktu yang lalu. “Yang disiapkan diantaranya lokasi untuk panggung dan beberapa sawah yang bisa untuk menampung jamaah agar nyaman saat mengikuti sholawatan bersama Habib Syech,” papar H. Triyono.

Didirikannya Islamic Center ini oleh yayasan tersebut adalah untuk pengembangan tarbiyah (pendidikan) dan dakwah Islam.

“Nantinya, di Islamic Center ada berbagai kegiatan untuk mendidik masyarakat luas tentang keislaman termasuk melalui pendidikan Islam, umum bahkan keterampilan bagi siswa (santri) dan masyarakat luas terutama yang berasal dari keluarga tidak mampu,” jelas H. Triyono yang juga Ketua KBIH Hajar Aswad Yogyakarta.

Bagi para pengunjung acara tersebut dapat memarkir kendaraan roda dua dan empat di sepanjang Jalan Imogiri Barat Ngoto yang telah disediakan. Termasuk di sejumlah kantong parkir yang disiapkan yakni selain di Ngoto juga di Dusun Tanjung, Semail dan wilayah sekitarnya.

Untuk informasi lebih lanjut terkait acara ini dapat hubungi 081325-024333.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *