Rapat Kerja Unik Ala PAC IPNU dan IPPNU Imogiri

PAC IPNU IPPNU Imogiri

Kegiatan rapat kerja (raker) ternyata tidak melulu dilakukan secara formal di dalam ruangan.

BANTUL, BANGKITMEDIA.COM. Hal unik dilakukan oleh PAC IPNU IPPNU Imogiri yang menyelenggarakan raker dengan suasana yang berbeda. Pasalnya raker tersebut dilakukan di alam terbuka dan dikombinasikan dengan kegiatan malam keakraban berupa kegiatan camping.

Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 13 Juli 2019 ini bertempat di Via Ferrata, Selopamioro, Imogiri. Tempat  wisata baru dengan suguhan pemandangan alam yang sangat indah. Menurut ketua Panitia, Rekan Masnan Khanafi, kegiatan ini bertujuan untuk menyusun program kerja selama 2 tahun kedepan sekaligus sebagai sarana untuk mempererat jalinan persaudaraan dan silaturahmi keluarga besar PAC IPNU IPPNU Imogiri.

Kegiatan Raker dilaksanakan pada sabtu malam pukul 20.00 s/d 23.00 WIB dan dilanjutkan dengan api unggun. Selain itu, pada hari Minggu juga diadakan  kegiatan outbond  yang dibantu oleh rekan rekanita DKC CBP KPP Kabupaten Bantul. Salah satu kegiatan outbond yang  dilakukan adalah mendayung di sungai oya Selopamioro.

Tema yang diusung dalam kegiatan ini adalah “Merancang Agenda, Merekatkan Anggota”. Ketua PAC IPNU Imogiri, Rekan Bahrul Ulum mengatakan bahwa “meskipun kita punya tugas menyusun program kerja, namun tetap tidak lupa bahwa rasa kekeluargaan harus tetap dijaga, sehingga harapannya kegiatan ini dapat menambah semangat rekan rekanita dalam berkiprah di IPNU maupun di IPPNU”

Hal senada diungkapkan oleh ketua PAC IPPNU Imogiri, Rekanita Alfi Mifta yang juga berharap agar melalui kegiatan ini anggota PAC IPNU IPPNU Imogiri semakin solid dan bersemangat dalam mengamalkan slogan IPNU IPPNU, yakni Belajar, Berjuang, Bertaqwa (BBB). By

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *