Ranting Bleberan Playen Semangat Sosialisasikan KOIN NU

Koin NU

Berita NU, BANGKITMEDIA.COM

GUNUNGKIDUL-Tidak mau ketinggalan dengan desa lain, Ranting NU Bleberan Playen Gunung Kidul begitu bersemangat untuk meningkatkan kinerjanya. Setelah mengadakan Pendidikan Kader Penggerak (PKP) NU, pada penghujung tahun 2017 lalu, gerak warga Ranting NU Bleberan begitu luar biasa. Mereka ingin segera maju, tak mau tertinggal sedikitpun.
Momentum rutinan malam Sabtu Pon, 16 Februari lalu, dijadikan sebagai sarana untuk sosialisasi KOIN NU. Warga sangat semangat, sangat menunggu hadirnya KOIN NU. Setiap malam Sabtu Pon, ada rutinan Majlis Khataman al-Quran dan Majlis Sholawat Simtudduror bersama Habib Rifqi Jaelani.

Sementara yang memberi tausiyah saat itu adalah KH Ahmad Zabidi Marzuki, Pengasuh Pesantren Ar-Romly Giriloyo Imogiri Bantul. Dalam tausiyahnya, Kiai Zabidi menegaskan bahwa NU telah memberikan sumbangan besar bagi Indonesia. Islam Nusantara yang digaungkan NU menjadikan Indonesia sebagai rumah bersama seluruh warga negara bangsa.

Bacaan Lainnya

“Jam’iyyah Nahdatul Ulama, diawali dari Komite Hijaz yang memperjuangkan keberadaan makam Nabi, mengondisikan Makkah Madinah yang pro amaliah Nahdiyin, Islam Nusantara yang dapat mewadahi 1700 pulau, beragam suku, bahasa, adat dan agama, namun tetap aman dan damai. Sedangkan Timur Tengah sampai saat ini tidak bisa bersatu dan terus bergejolak,” tegas Kiai Zabidi.

Baca Juga: Program Koin NU Sukses, MWC Piyungan Beli Ambulan

Dalam momentum ini, Kiai Zabidi juga mencontohkan KOIN NU di Giriloyo yang dengan 90 kotak bisa memperoleh 4,6 juta per bulan. Malam itu juga, Kiai Zabidi juga memberika contoh menginfaqkan uang sebesar Rp. 10.000 + 20.000 + 100.000 yang dimasukkan ke kotak KOIN NU.

Dalam acara ini, para kiai dan jama’ah menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan lagu Syubbanul Wathon dan pembacaan dasar negara, Pancasila. Jamaah begitu khidmat dan menikmati acara. Berita Islam terkini. (md).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *