PWNU DIY Siap Sukseskan Makan Bergizi Gratis

Bangkitmedia.com, YOGYA – Pengurus Wilayah Nahdlatul ‘Ulama Daerah Istimewa Yogyakarta (PWNU DIY) siap ikut menyukseskan program pemerintah Makan Bergizi Gratis (MBG). Untuk itu PWNU DIY akan mengerahkan sumberdaya yang dimiliki untuk berpartisipasi membuat Dapur Sehat guna mensuplai kebutuhan MBG, khususnya di lingkungan pesantren dan sekitarnya.

Hal ini disampaikan Ketua PWNU DIY, Dr KHA Zuhdi Muhdlor SH MHum dalam rapat koordinasi dengan jajaran Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) DIY di kantor PWNU DIY, Kamis (5/12/2024). Rapat dihadiri Plt Kepala DPKP DIY R Heri Sulistyo Darmawan SPi MT beserta jajarannya, dosen UGM Prof Priyono MA PhD, tokoh masyarakat HM Nasruddin Anshory CH dan Lurah Wonokromo Pleret Bantul, M Makhrus. Sedang dari PWNU DIY HM Zuhdi Muhdlor didamping Sekretaris Dr H Muhajir, Wakil Ketua Iswantoro SH, Ahmad Lutfi SS MA, Amin Fauzan, serta Wakil Sekretaris Kholis Asy’ari dan Ketua LAZISNU Mamba’ul Bahri.

Heri Sulistyo menjelaskan, program MBG akan dimulai 2 Januari 2025. Sasarannya anak-anak sekolah (TK, SD, SLTP dan SLTA) ibu-ibu menyusui, anak-anak balita, dan anak-anak lembaga pendidikan usia dini,Karena itu dalam waktu yang sudah semakin dekat ini berbagai persiapan harus dilakukan, sehingga program Kerja 100 Hari Presiden Prabowo Subianto ini bisa berjalan dengan baik.

“Badan Gizi Nasional sudah mulai menyiapkan puluhan ribu Dapur Sehat. Setiap titik akan melayani sekitar 3.000 anak. Untuk itu Badan Gizi Nasional juga membuka peluang untuk bekerjasama dengan pihak ketiga. Karena itu PWNU bisa menjadi mitra pemerintah dalam penyiapan makanan gratis bergizi ini,” kata Heri.

Terkait hal ini, Zuhdi Muhdlor berjanji akan segera merapatkan dengan lembaga terkait di PWNU, khususnya Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif yang mengelola sekolah-sekolah NU dan Rabithah Ma’ahidil Islam (RMI) yang merupakan organisasi himpunan pesantren. “Karena waktu sudah mepet, tentu saja kita harus cekat-ceket,” katanya. (Lutfi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *