TEMANGGUNG, BANGKITMEDIA.COM
323 Pendekar berkumpul di SMK Nahdlatul Ulama Kabupaten Temanggung, Sabtu (28/10). 180 Pendekar berasal dari Temanggung, 54 Pendekar dari Magelang dan 89 Pendekar berasal dari Wonosobo. Dalam perhelatan akbar se-karesidenan Kedu tersebut mengambil tajuk Istighosah dan Gemblengan Ilmu Hikmah Pagar Nusa se-Karesidenan Kedu. Acara dilaksanakan pukul 19.30 hingga selesai pukul 23.00 wib. Acara tersebut dihadiri Rois Syuriyah PCNU Temanggung KH Yacub Mubaro, Ketua PCNU Temanggung KH Muhammad Furqon dan Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Pagar Nusa Gus Nabil Harun sebagai dan Ketua Pimpinan Cabang (PC) Pagar Nusa Kabupaten Temanggung Kyai Dukud Sri Widayat, S.Pd.I beserta jajaran Pengurus MWC NU.
Meskipun malam, acara ini cukup padat dan sarat kandungan hikmah di dalamnya. Istighosah, Salam Pagar Nusa dan Silat Budaya, Atraksi Pagar Nusa, Prasetya Pagar Nusa dan ditutup dengan Tumpengan Selamatan dan Gemblengan Ilmu hikmah (kanuragan) khusus yang diberikan kepada para pendekar yang hadir itulah acara yang terlaksana malam tersebut.
Pagar Nusa Temanggung yang selama ini dibantu oleh LP Ma’arif cukup berkembang begitu cepat. Sehingga dalam kurun waktu tak lama banyak pendekar Pagar Nusa bermunculan. Termasuk jajaran panitia kegiatan ini juga digawangi salah satu Pendekar yang kebetulan juga sebagai Kepala Madrasah Ibtidaiyyah di Temanggung.
“Dengan adanya kegiatan istighosah dan gemblengan ilmu hikmah ini, kami sangat berharap bisa menjadi media untuk lebih menebalkan ilmu kanuragan dan tenaga bagi para Pendekar”, ungkap Eko Purwanto,S.Pd.I sebagai Ketua Panitia.
Tak hanya itu, katanya lagi, saya juga sangat berharap ini sebagai awal untuk membumikan Pagar Nusa di eks Karesidenan Kedu, sehingga mampu menjadi Benteng Ulama yang berujung menjadi benteng NKRI.
Sementara itu, Ketua PCNU Temanggung Gus Furqon mengatakan bahwa pendekar Pagar Nusa harus siap menjadi benteng ulama.
“Pendekar Pagar Nusa harus siap menjadi benteng ulama, keder penggerak bangsa yang memiliki kompetensi kanuragan, juga cerdas secara intelektual, dan siap berjuang untuk lebih dikenal tak hanya lokal dan interlokal, namun hingga go internasional”, ungkap Gus Furqon dalam sambutannya.
Pada kesempatan tersebut, Ketua Umum PP Pagar Nusa Gus Nabil berharap kegiatan-kegiatan PSNU Pagar Nusa bisa lebih inovatif
“Pimpinan Pusat Pagar Nusa berharap kegiatan-kegiatan PSNU Pagar Nusa ke depan bisa berlanjut, berjenjang dan lebih inovatif, tak cukup itu mari kita persubur dengan aneka kegiatan di berbagai tingkatan, baik itu Kejurkab maupun Kejurda”, ungkap Gus Nabil.
Gus Nabil juga mengungkapkan agar para pendekar meningkatkan kualitas,
“Kita jangan hanya berhenti sampai disini saja, tak hanya ampuh saja, namun tingkatkan juga kualitas dan kwantitas Pendekar kita melalui rekriutmen anggota baru dengan cara-cara yang kreatif”, tutup putera KH Harun Asrori Ngadirejo Temanggung ini. (Ja’far/Rokhim)