NU Sewon Siap Gelar Apel Akbar

Apel Akbar NU

Berita NU, BANGKITMEDIA.COM

SEWON-Pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Sewon akan menggelar Apel Akbar Nahdlatul Ulama pada Ahad (22/4) bertempat di Halaman Pasar Seni Gabusan mulai pukul 06.00 WIB. Kegiatan ini merupakan puncak dari rangkaian program dalam rangka Bulan Harlah Nahdlatul Ulama yang ke 95, sesuai penanggalan Hijriyah.

“Dengan segala kerendahan hati, mohon doa restu kepada seluruh Kiai dan Jamaah NU se DIY bahwa NU Sewon akan melaksanakan Apel Akbar NU di Gabusan. Kegiatan ini merupakan salah satu dari rencana tindak lanjut Pendidikan Kader Penggerak NU Sewon beberapa waktu lalu,” tegas Ketua MWCNU Sewon, Nurhidayat, M.PDi kepada bangkitmedia.com.

Bacaan Lainnya

Menurutnya kegiatan ini bertujuan memastikan bahwa barisan NU di Sewon benar-benar solid dan rapi. Kegiatan ini akan melibatkan seluruh elemen NU di Kecamatan Sewon secara khusus dan Kabupaten Bantul secara umum. Kegiatan ini akan diawali dengan penampilan Banser Siaga Bencana (BAGANA) dan drumband PP. Krapyak yang kemudian dilanjutkan dengan Wali Qutuban oleh KH. Masyhudi Marzuqi dari Giriloyo.

“Sebagai inspektur upacara, insyallah Pak Wabup (H. Abdul Halim Muslih. red) sudah siap dan dilanjutkan dengan orasi dari Gus Hilmy (KH. Hilmy Muhammad) untuk memompa semangat juang para penggerak NU yang hadir di halaman Gabusan,” tegas Nurhidayat.

MWCNU Sewon juga menggandeng seluruh Kader Penggerak NU se-Kabupaten Bantul untuk menyemarakkan kegiatan Apel Akbar NU tersebut. Tak kurang 8 ambulans NU se Bantul dan 10 Satkoryon Banser akan mengawal kegiatan tersebut.

“Mari kita sukseskan kegiatan Apel Akbar ini dengan hadir dan menyatukan barisan di Pasar Seni Gabusan pada hari Ahad 22 April 2018. Semoga kita senantiasa mendapatkan ridho dan perlindungan dari Allah SWT,” pungkas pria yang akrab dipanggil Kang Nur. (ois)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *