Menikmati Bukber ala Ibu Nyai Sinta Abdurrahman Wahid

bukber ibu nyai sinta

Bukber Ibu Sinta

Tadi sore, menjelang maghrib, aku menghadiri “Bukber” ibu Sinta Nuriyah Abdurrahman Wahid, di Wihara Dewi Welas Asih Kota Cirebon. Aku diminta panitia membaca puisi untuk Gus Dur dan berdoa.

Aku membaca puisi lama ini :

مَا مَضَى فَاتَ وَالْمُؤَمَّلُ غَيْبٌ
وَلَكَ السَّاعَةُ الَّتِى أَنْتَ فِيهَا
وَلَنْ نَسْمَع الْبُلْبُل تُغَرِّدُ حُلْواً
يَحْكِىى سِيرَتَهُ وَغَرَابَتَهُ

Hari-hari kemarin telah pergi
Dan harapan masa depan adalah kegaiban
Engkau kini sudah di sana
Dan aku tak kan lagi mendengar
Kicau merdu Bulbul
Bercerita pengembaraan dan keindahannya

Catatan : Engkau dan Bulbul = Gus Dur

يَا حَبِيبَ الرُّوح
قُلُوبُ وِدَادِكُمْ تَشْتَاُق
وَاِلَى لَذِيذِ لِقَآءِكُمْ تَرْتَاحُ
يُبَلَّغُونَ السَّلَامَ عَلَيكُمُ
وَيَرْجُونَ رَحْمَةَ رَبِّكُمُ

Duhai kekasih ruhku
Para pencintamu merinduimu
Kenikmatan berjumpa dan bersamamu
Menitipkan rasa damai
Mereka menyampaikan salam untukmu
Dan mengharap rengkuhan Kasih Tuhan bagimu

Catatan : Kekasih=Gus Dur

12.05.2019

Penulis: KH Dr Husein Muhammad, Cirebon.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *