Pengurus Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif PWNU DIY mengumumkan hasil seleksi atas calon guru dan tenaga kependidikan yang telah mengikuti proses seleksi tahun 2019.
“Berdasarkan tes berkas, lalu dilanjutkan tes wawancara loyalitas, aswaja, dan microteaching dikuatkan dengan rapat tim seleksi, maka diperoleh hasil seleksi yang dituangkan melalui pengumuman LP Ma’arif NU DIY tahun 2019 nomor: 257/LPM-DIY/TES/VII/2019 tentang Hasil Seleksi Calon Guru dan Tenaga Kependidikan LP Ma’arif NU PWNU DIY tahun 2019,” demikian tegas Prof Dr. H. Sugiyono, M.Pd., Ketua LP Ma’arif PWNU DIY.
Prof Sugiyono juga menegaskan bahwa semua calon guru dan calon karyawan LP Ma’arif NU DIY wajib hadir pada Sabtu, 13 Juli 2019, Pukul 10.00 – 12.00 WIB yang bertempat di Pasca Sarjana UNY Gedung Selatan (GLB) Lantai 3.
“Acaranya adalah Penyerahan Calon Guru dan Karyawan LP Ma’arif NU DIY dan pembinaan awal,” pungkas Prof Sugiyono.
Adapun nama-nama yang diterima, silahkan baca di sini.
(red/rohim)