KPAY Al Musthofa Mendapat Sanad Mbah Yai Muahammad Abdul Haq dari Mojokerto dan Gebyar Muharram bersama 250 Anak Yatim.
Bantul, Bangkitmedia.com – Komunitas Peduli Anak Yatim ( KPAY ) Al Musthofa Yogyakarata telah memperingati Harlah ke-1 KPAY Al Musthofa dan Gebyar Muharram bersama 250 Anak Yatim dengan tema, “ Meraih Keberkahan Dengan Sedekah”.
Acara tersebut telah dilaksanakan Minggu, 7 Agustus 2022 di masjid Al Barokah, Serumbung, Segoroyoso, Pleret, Bantul, Daerah Istimewah Yogyakarta.
Menurut Pak Wahyudi awal dari acara ini, ia mendapat sanad dari mbah Yai Ahmad Abdul Haq dari Mojokerto. Ia di suruh menyantuni, kususnya dari anak yatim atau yatim piatu.
Lanjut Pak wahyudi, ketia ia mencari dana untuk menyantuni anak-anak yatim dan yatim piatu, ia memperoleh dana dari orang-orang sekitar.
“Jadi ketika kita mencari dana untuk menyatuni anak yatim dan yatim piatu itu tidak di perbolehkan untuk menggunakan proposal apalagi mencari dana dari dinas, itu tidak boleh”. Jadi yang di santunkan itu khususnya untuk anak yatim dan yatim piatu. Kata Pak wahyudi.
Lanjut Pak Wahyudi, ia juga membiayai dana pendidikan, dana sunatan, dana bila ada orang sakit, THR, dan dana bila mana ada yatim yang masih dalam kandungan insyaallah kalau lahiran itu juga di biayai. Tegasnya.
Kesan Pak wahyudi terkain dengan acara ini, ia sangat senang sekali bisa melaksanakan kesunnahan rasul, bisa membahagiakan orang lain, kususnya anak-anak yatim dan yatim piatu dan bisa berguana orang lain.
Pak Wahyudi juga berharap suapaya KPAY Al Musthofa nantinya bisa berkembang insyaallah untuk wilayah Daerah Istimewah Yogyakarta dan bisa istiqomah.***
