Ketum PBNU Dukung Penuh Gus Hilmy Sebagai DPD RI

Ketum PBNU

YOGYAKARTA-Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Prof. Dr. KH. Said Aqil Siradj, MA mendukung penuh Dr H Hilmy Muhammad, MA (Gus Hilmy) sebagai satu-satunya tokoh NU untuk maju Calon Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI 2019-2024 Dapil DIY .

Hal itu disampaikan dalam acara “Silaturrahim PBNU dengan PWNU DIY” di lantai II Gedung PWNU DIY, Jum’at (30/3/2018).

“Gus Hilmy ini calon DPD RI yang mewakili warga NU DIY. Ya, Gus Hilmy itu satu-satunya calon dari NU. Semoga nanti bisa menang,” tegas Kiai Said mengawali ceramahnya di hadapan ratusan Pengurus NU se DIY.

Bacaan Lainnya

Pada kesempatan tersebut, Kiai Said atau yang akrab disapa Kang Said berpesan agar NU DIY bisa jadi contoh bagi NU di daerah lain.

“Jogja itu pusat peradaban, pusat pendidikan. Semoga NU DIY  jadi contoh daerah lain. Bagaimana mengharmoniskan Islam dan budaya yang kita miliki,” tegas Kiai Said.

Kiai Said juga mengingatkan untuk tidak henti-hentinya waspada di zaman yang penuh fitnah ini

“Hari ini kemajuan di bidang teknologi informasi luar biasa sekali. Tapi juga membawa fitnah luar biasa. Makanya warga NU harus tetap waspada,” ungkap Kiai Said.

Selesai acara, Kiai Said kemudian diajak berswafoto dengan jajaran pengurus NU DIY dan seluruh jamaah yang hadir. Ketika foto bersama dengan Gus Hilmy, Kiai Said dengan spontan berujar, “Gus Hilmy harus menang.” (rk)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *