Kemenpora RI Berikan Apresiasi yang Tinggi Kepada Koko Ardiansyah

Setiap peristiwa selalu ada hikmahnya

Membersamai Koko Ardiansyah, siswa SMK jurusan Pertanian di Kabupaten Labuhanbatu, yang gagal menjadi Paskibra karena dia dinyatakan sebagai lulus cadangan, dan tidak dipanggil untuk diklat, sementara ada yang ikut diklat tapi tak ikut seleksi.

Media massa sebagi kontrol sosial berperan dalam memastikan hak Koko terpenuhi. Terima kasih @officialinewstv
yang terus menyampaikan khabar.

Koko datang ke Jakarta 17/8/2019 dini hari, dan ketika di”tantang” untuk menjadi pembaca UUD 1945 saat Upacara di @kemenpora dia langsung nyatakan “SIAP”. Luar biasa… Dan terbukti, dia menjalankan tugas dengan sangat baik.

Luar biasa mental dan keberanian anak ini, padahal ia baru pertama kali ke Ibu Kota. Bukan hanya itu, ia juga baru pertama kali naik pesawat. Terima kasih Pak Menpora @nahrawi_imam yang memberikan arahan untuk memberi apresiasi Koko.

Hikmah dari periatiwa ini adalah, hasil haruslah mengikuti hukum proses. Ajari anak-anak kita dengan sikap ksatria, berjalan menuju sukses melalui jalan kesuksesan, jangan jalan pecundang. Jika kita, orangtua, ambil jalan pintas dalam mengejar suatu keinginan maka akan berpotensi merugikan orang lain, dan juga merugikan anak sendiri karena secara tidak langsung kita mendidik untuk tidak mengikuti hukum proses.

Kalau mau sukses, ikuti jalan menuju sukses melalui proses yang sudah ditetapkan. Ingat pepatah Arab:

ترجوا النجاة و لم تسلك مسالكها# ان السفينة لا تجري علي اليبس

Bagaimana kau ingin sukses, sementara kau tidak jalan di jalan kesuksesan#

Bahtera tak akan bergerak di atas daratan

Bagi Koko, ini sebagai jalan Tuhan memberikan keadilan. Semangat terus, gantungkan cita-citamu setinggi langit, keep calm, rendah hati, giat belajar, rajin ibadah, taat orang tua, dan tawakkal.

Penulis: Dr H Asrorun Niam Sholeh, Kemenpora RI.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *