Harlah dan Halal Bihalal PCNU Sleman, Maju Bersama NU Tanpa Ragu.
Sleman, Bangkitmedia.com – Rangkaian acara halal bihalal PCNU Sleman yang bertema Maju bersama NU tanpa Ragu berjalan dengan lancar pada siang hari ini, senin, 6 juni 2022.
Acara yang digelar di lapangan pondok pesantren Ki Hajar Dewantara Sleman tersebut dihadiri semua seluruh pengurus PCNU Sleman, IPPNU, IPNU, Banser, Fatayat, santri dan beberapa masyarakat umum. Hadir Gus Muwafiq dalam acara tersebut dan sekaligus sebagai pembicara dalam acara tersebut.
Gus Muwafiq, selaku pembicara dalam acara halal bihalal PCNU Sleman menyampaikan serta menekankan kepada semua warga Nahdliyin untuk selalu menjaga budaya dan Tradisi Nahdlatul Ulama dengan tujuan persatuan dan kecintaan kepada NKRI.
“terjadinya dinamika percepatan dunia yag sangat pesat, kita semua harus bisa menjaga budaya dan tradisi NU dengan landasan” Al-Muhafadhotu ala Qodiimis Sholih, Wal Ahdu Bit Tajdiidil Ashlah” yang maknanya menjaga tradisi dan budaya lama, dan mengambil budaya atau tradisi baru. Jadi warga NU harus tetap menjaga budaya apa yang diwariskan oleh ulama terdahulu dan juga tidak menetang budaya baru.” pungkasnya.