Gus Hilmy Dapat Dukungan 5.115 KTP

KTP dukungan DPD

Berita NU, BANGKITMEDIA.COM

Hari ini, Dr. KH. Hilmy Muhammad beserta tim menyerahkan berkas dukungan pencalonan DPD RI ke KPU DIY. Gus Hilmy, sapaan akrabnya, mendapatkan 5.115 KTP dukungan dari warga nahdliyyin. Dukungan tersebut sebagai wujud kesolidan warga NU di wilayah provinsi DIY untuk mendukung Gus Hilmy.

Berdasarkan pantauan tim bangkit, terlihat berkas-berkas dibawa dalam box besar. Berkas tersebut lantas diserahkan oleh Amrullah dan Hilmi Fauzi, anggota tim pemenangan Gus Hilmy.

Bacaan Lainnya

“KTP dan seluruh berkas dukungan kita serahkan ke KPU hari ini. Mohon doa dari semua pihak, terutama warga nahdliyyin agar semua proses berjalan lancar,” tutur Amrullah, anggota tim pemenangan Gus Hilmy.

Terpisah, Kiai Fahmi Akbar Idris, Wakil Ketua Pemenangan Gus Hilmy, menyatakan dengan tegas bahwa NU DIY hanya menugaskan kepada satu calon, yakni Gus Hilmy. Tidak ada calon lain yang ditugaskan oleh PWNU DIY. Karenanya, jika ada pihak-pihak yang menyatakan bahwa dirinya mendapat rekomendasi atau tugas dari NU, bisa dipastikan hal tersebut adalah hoax.

“PWNU DIY hanya menugaskan satu nama, yakni Gus Hilmy. Dan ini diikuti oleh seluruh jajaran NU di bawah PWNU, baik cabang hingga ranting. Semua menugaskan satu nama, yakni Gus Hilmy. Bahkan banom-banom NU semuanya juga menugaskan Gus Hilmy. Kalau ada calon menyatakan dapat rekomendasi dari PC, atau MWC, atau apapun atas nama NU DIY, pasti itu hoax,” tegas Kiai Fahmi.

Kiai Fahmi juga menegaskan, bahwa NU DIY memberi “penugasan” kepada Gus Hilmy, bukan sekedar “rekomendasi”. Karenanya, Gus Hilmy adalah simbol NU. Sehingga seluruh aspirasi warga nahdliyyin di DIY ada dalam diri Gus Hilmy. (An)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *