Akibat tsunami di Selat Sunda, seorang calon legislatif Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) wafat. Dia adalah gitaris Band Seventeen, Herman Sikumbang dinyatakan wafat dalam bencana tsunami itu. Herman adalah caleg DPR RI dari PKB. Dia maju di daerah pemilihan Maluku Utara.
“Saya saksi bahwa sahabatku @hermanseventeen adalah orang pilihan, sahabat yang sabar, santun dan baik hari, tidak pernah kulihat di wajah Herman, kecuali senyum dan keramahan. Herman!! aku kehilanganmu! Ya Allah, husnul khotimahkan dia, Ya Allah kuatkanlah keluarganya. Aamiin,” tegas Ketua Umum PKB H. A. Muhaimin Iskandar dalam cuitan twitternya.
“Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Keluarga Besar DPP PKB turut berduka cita atas wafatnya salah satu Sahabat dan Caleg PKB @hermanseventeen. Semoga amal ibadah beliau diterima di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan semoga tabah dan ikhlas. Aamiin. Al Fatihah,” kata akun Twitter PKB.
Ketika tsunami terjadi, Herman dan Band Seventeen sedang konser di daerah Tanjung Lesung, Sabtu 22 Desember 2018. Panggung konser tiba-tiba ronoh karena diterjang tsunami. Bassist Seventeen, M Awal Purbani juga meninggal akibat tsunami.
Sampai dengan 23 Desember 2018 pukul 10.00 WIB, data BNPB menegaskan bahwa jumlah korban meninggal, 62 orang meninggal dunia, luka-luka 584 orang, hilang 20 orang. (red)