Fatayat NU DIY Gelar Grand Final Lomba Paduan Suara dan Daiyah

ketua panitia harlah fatayat

Berita NU, BANGKITMEDIA.COM

YOGYA- Hari ini, PW Fatayat NU DIY menyelenggarakan grand final lomba paduan suara dan pemilihan da’iyah. Ada sebanyak 10 grup paduan suara dan 10 daiyah yang mengikuti acara grand final ini.

Demikian ditegaskan Ketua Panitia Harlah ke-68 Fatayat NU, Linda Nurfitria Astuti dalam acara pembukaan Grand Final Lomba Paduan Suara dan Daiyah di Omah PMII Yogya, Ahad (08/04).

“Dalam rangka menyambut Harlah ke-68 Fatayat NU, PW Fatayat NU DIY mengadakan berbagai macam kegiatan diantaranya lomba paduan suara tingkat PAC dan juga pemilihan da’iyah. Puncaknya adalah hari ini, yaitu grand final dan disertai launching website fatayatdiy.com. Tema Harlah Fatayat NU adalah “Penguatan Peran Perempuan untuk Mewujudkan Islam yang Toleran, Moderat dan Berkeadilan”,” tegas Linda penuh semangat.

Linda juga menjelaskan bahwa acara ini merupakan media untuk menanamkan kecintaan kita kepada bangsa Indonesia dan organisasi Nahdlatul Ulama serta bisa semakin menghargai hak-hak perempuan.

“Acara ini dimulai sejak bulan Januari dan akan ditutup pada 29 April nanti sebagai puncak acara. Dan perlu diketahui juga bahwa acara grand final ini diikuti oleh 10 tim paduan suara dan 10 daiyah se DIY yang telah melalui seleksi sebelumnya,” lanjutnya.

Hadir dalam acara ini antara lain Dr KH Hilmy Muhammad (Wakil Rais Syuriah PWNU DIY, calon tunggal DPD RI dari NU DIY), Ibu Nyai Ida Zainal Krapyak, KH Zainal Abidin (Wakil Rais Syuriah PWNU DIY), Ibu Nyai Fatma Amalia (Muslimat NU DIY), dan perwakilan Banom NU, MWC NU Banguntapan Bantul, dan seluruh Ketua PC Fatayat NU se-DIY dan Ketua PAC Fatayat NU se-DIY. Berita Islam Terkini (icin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *