Debat Capres, PCI NU Tiongkok Usulkan Bahas Isu Indonesia-Tiongkok

H. Imron Rosyadi Hamid, Rois Syuriah PCINU Tiongkok

No. 04/PCINUT/03/2019

PCINU TIONGKOK MENGUSULKAN DEBAT CAPRES KEEMPAT
MENGANGKAT ISU HUBUNGAN INDONESIA-TIONGKOK

Assalamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh.

Salam silaturrahim teriring do’a kami sampaikan semoga Bapak/Ibu senantiasa dalam lindungan-Nya, serta selalu mendapat keberkahan dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Aamiin.

Berkaitan dengan pelaksanaan pemilihan Presiden RI periode 2019-2024, maka PCINU Tiongkok mengusulkan agar tema kebijakan luar negeri, khususnya mengenai hubungan Indonesia dan Tiongkok dapat dibedah secara lebih mendalam oleh para Capres RI dengan pertimbangan sebagai berikut:

1. Dalam isu hubungan Indonesia-Tiongkok telah muncul pemberitaan dan informasi yang manipulatif bahkan insinuatif yang bisa merugikan hubungan kedua negara termasuk menganggu kondisi psikologis mahasiswa dan pelajar kita yang sedang belajar di Tiongkok.

2. Rakyat Indonesia perlu mengetahui visi dan misi para Capres secara utuh sehingga terhindar dari upaya-upaya pihak tertentu yang ingin menggunakan isu yang berkaitan dengan hubungan Indonesia-Tiongkok untuk memecahbelah sesama anak bangsa.

Demikian usulan ini kami buat untuk bisa menjadi bahan pertimbangan KPU RI dalam pelaksanaan debat calon Presiden yang akan datang.

Wallahul Muwaffieq Ilaa Aqwamieth Thorieq
Wassalamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh.

Beijing, 28 Maret 2019
PENGURUS CABANG ISTIMEWA NAHDLATUL ULAMA
TIONGKOK

Tertanda,

H. Imron Rosyadi, M.Si (Rais Syuriyah)
Su’udut Tasdiq, LL.M (Katib Syuriah)
Nurwidiyanto, M.Sc (Ketua Tanfidziyah)
Arif Taufiq Nurrhman Aziez, M.E. (Sekretaris Tanfidziyah)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *