Baksos MA Ali Maksum, Gus Hilmy : Momen Santri Belajar Bermasyarakat

Berita NU, BANGKITMEDIA.COM

GUNUNG KIDUL – OSIS MA Ali Maksum menyelenggarakan kegiatan bakti sosial pada Sabtu dan Minggu, (29 – 30/9/18). Acara tersebut terselenggara di dua tempat, yakni di Dusun Ngaliyan, Kelurahan Nglipar, Kecamatan Nglipar, Gunung Kidul, untuk baksos OSIS putra. Sedangkan baksos OSIS putri bertempat di Dusun Kwarasan, Kelurahan Nglipar, Kecamatan Nglipar, Gunung Kidul. Acara baksos dikemas melaui bazar murah, bersih dusun, aneka perlombaan anak, serta pengajian umum.

Dalam kesempatan tersebut, Dr. H. Hilmy Muhammad, M.A, selaku kepala madrasah, menyampaikan bahwa kegiatan baksos tersebut merupakan kegiatan rutinan madrasah. Di tahun sebelumnya telah dilaksanakan di Kulon Progo dan Magelang.

Bacaan Lainnya

“Mohon anak-anak kami diterima, sebagai pembelajaran santri hidup di masyarakat, berinteraksi dengan masyarakat. Meskipun ini bukan seperti KKN, namun kami harapkan masyarakat bersedia membimbing anak-anak kami,” tutur Gus Hilmy.

Muhammad Khomsun selaku tokoh masyarakat, juga menyatakan terimakasih kepada OSIS MA Ali Maksum yang telah menyelenggarakan kegiatan tersebut. Pihaknya merasa terbantu, juga beban masyarakat sedikit berkurang.

“Kami juga ucapkan terimakasih kepada Dr. H. Hilmy Muhammad, M.A, yang telah hadir dan menginisiasi acara tersebut. Dan mari kita doakan bersama Gus Hilmy yang kebetulan nyalon menjadi DPD, semoga bisa sukses. Karena beliau akan mengawal aspirasi umat,” tutur alumni Pondok Krapyak tersebut.

Acara baksos yang juga disupport oleh Universitas Atmajaya tersebut berjalan lancar dan meriah. Antusias masyarakat begitu terasa dan menghadirkan momen penuh keakraban. Apalagi, adanya pengajian umum menjadi sarana penguatan iman dan takwa, sehingga masyarakat betul-betul dibina baik jasmani maupun rohani. (Fauzi/An)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *