Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu suksesnya acara ini. Khususnya kepada semua warga nahdliyyin yang telah berjuang penuh keikhlasan dalam mewujudkan hadirnya ambulance NU.
Berita NU, BANGKITMEDIA.COM
KULONPROGO- Warga nahdliyyin Kulonprogo akhirnya bisa mewujudkan impiannya memiliki ambulance dalam melayani masyarakat. Ambulance NU Kulonprogo yang pertama ini dilaunching dalam momentum Peringatan Maulid Nabi Muhammad dan Kegiatan Donor Darah di Gedung Kaca Pemerintah Daerah Kulonprogo Jl Perwakilan Terbah Wates, pada Selasa 20 November 2018.
Acara yang bertemakan “Menanti Keajaiban di Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW” ini dihadiri oleh berbagai golongan masyarakat nahdliyyin sebanyak 300 peserta yang ikut serta dalam kegiatan donor darah. Acara ini dibuka dengan pembacaan kitab suci al-quran, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan lagu kebesaran NU Yalal Waton.
Dalam acara ini, Direktur LAZISNU Kulonprogo Amrullah Furqon menjelaskan bahwa acara ini merupakan kerjasama LAZISNU Kulonprogo dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Kulonprogo.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu suksesnya acara ini. Khususnya kepada semua warga nahdliyyin yang telah berjuang penuh keikhlasan dalam mewujudkan hadirnya ambulance NU. Semoga bermanfaat untuk semua umat dan semoga segera hadir ambulance berikutnya. Amiiin,” tegas Amrullah.
Sementara itu, Ketua PCNU Kulonprogo KH Wasiluddin menjelaskan bahwa warga NU harus selalu tampil di garda depan dalam memberikan kemaslahatan bagi bangsa dan negara.
NU harus senantiasa menjaga keutuhan NKRI dan menjaga kesehatan umat.
“PCNU Kulonprogo mengucapkan terima kasih kepada para donatur, tokoh-tokoh NU dan semua yang berpartisipasi dalam mengembangkan LAZISNU Kulonprogo sehingga saat ini bisa mempunyai inventaris sebuah mobil Ambulance. Kami juga menghimbau kepada seluruh warga NU untuk selalu menjaga keutuan bangsa dan negara,” tegasnya. (mm)