SURAKARTA, BANGKITMEDIA.COM
Indonesia akan menikmati bonus demografi pada tahun 2020-2030. Bonus demografi akan menjadi berkah untuk bangsa dan negara jika kita mampu memanfaatkannya. Sejak sekarang kita harus menyiapkan warga negara dengan karakter yang kuat berdasarkan nilai-nilai kebangsaan, kemanusiaan dan berakhlakul karimah. Jika tidak kita siapkan sekarang, bonus demografi justru bisa menjadi bencana bagi bangsa.
Sebagai bagian dari menyiapkan warga negara yang berkarakter tersebut pondok pesantren dan perguruan tinggi keagamaan Islam (PTKI) perlu bersatu padu dan bergandengan tangan untuk bersama-sama mendidik dan menyiapkan warga negara yang di masa mendatang akan memimpin bangsa.
Karena itulah kami menyampaikan beberapa hal berikut
- PTKI dan pesantren sebagai pusat peradaban dan ilmu pengetahuan yang menjunjung tinggi nilai luhur dan kebangsaan
- PTKI dan pesantren bersama-sama membumikan nilai-nilai Islam yang santun, moderat, toleran dan berbasis kearifan lokal
- PTKI dan pesantren bersama-sama mengembangkan tradisi keilmuan yang berbasis khazanah klasik dan modern
- PTKI dan pesantren bersama-sama bersinergi dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia
- PTKI dan pesantren bersama-sama berperan dalam upaya pembangunan berkelanjutan dengan menjaga keseimbangan alam
- PTKI dan pesantren bersama-sama mewujudkan nilai-nilai keadilan dalam segala aspek kehidupan
- PTKI dan pesantren bersama-sama mengembangkan tradisi musyawarah mufakat untuk kemaslahatan umat dan bangsa
- PTKI dan pesantren bersama-sama mengembangkan budaya dakwah hasanah berbasis kearifan lokal dengan memanfaatkan teknologi informasi
- PTKI dan pesantren bersama-sama mengembangkan potensi diri dalam rangka menjaga eksistensi sekaligus memperkuat daya tawar dalam kompetensi global
IAIN Surakarta, 19 Oktober 2017