Berita NU, BANGKITMEDIA.COM
BANTUL- Warga nahdliyyin Kecamatan Dlingo mantapkan diri satu suara untuk Dr KH Hilmy Muhammad (Gus Hilmy), Wakil Rais Syuriah PWNU DIY yang ditugaskan PWNU DIY untuk maju sebagai calon anggota DPD RI dari DIY. Untuk itu, semua elemen warga nahdliyyin sudah kompak dan satu tekad untuk mengawal pemenangan Gus Hilmy dalam Pemilu 2019 nanti.
Demikian ditegaskan Ahmad Musyadad dalam acara Silaturrahim MWC NU Dlingo dan Ranting NU se Kecamatan Dlingo di Dlingo Bantul, Ahad (08/04).
“Nahdliyyin Dlingo satu suara untuk Gus Hilmy. Kita semua kompak dan akan selalu memperjuangkan pemenangan Gus Hilmy,” tegas Syadad.
Sementara itu, Ketua PCNU Bantul KH Yasmuri menegaskan NU Bantul satu barisan bersama Gus Hilmy. PCNU Bantul akan mengawal pemenangan Gus Hilmy yang sudah ditugaskan oleh PWNU DIY.
“Gus Hillmy adalah kader NU yang ditugaskan PWNU DIY. PCNU Bantul siap menyukseskan pemenangan Gus Hilmy,” tegas Kiai Yasmuri.
Sementara itu, Katib Syuriah PWNU DIY KH Chasan Abdullah yang hadir dalam acara tersebut menegaskan bahwa kebaikan yang tidak terorganisir akan dikalahkan oleh kebatilan yang terorganisir (Al Haq bi la nidzam, yaghlibuhul bathil bi nidhom).
“Oleh karena itu, penting bagi warga NU untuk bisa mengambil peran dalam rangka untuk mewarnai dan juga mengatur negara ini dengan menduduki peran-peran strategis dari mulai tingkat bawah sampai atas. Warga NU harus memiliki barisan yang kuat dan kesamaan visi misi agar bisa membawa organisasi menjadi kuat di semua tingkatan,” tegas Kiai Chasan yang juga Pengasuh Pesantren Assalafiyah Mlangi Sleman.
“Dalam mewujudkan cita-cita besar kebangkitan NU, maka warga NU harus bersatu untuk menjadikan kader-kader terbaik NU menjadi pemimpin di semua tingkatan. Dengan pengelolaan politik jamaah yang baik, dengan mengusung pemimpin-pemimpin yang baik, maka negara ini akan menjadi baldatun toyyibatun wa robbun ghofur,” lanjut Kiai Chasan.
Sementara Gus Hilmy yang hadir dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa sejak remaja sudah berhikmah di NU, mulai dari PCNU, PCINU, sampai saat ini di PWNU. Bahkan saat ini juga diamanahi untuk memimpin dan mengelola UNU Yogya sebagai Wakil Rektor III.
“Dan pada tahun 2018 ini, saya juga mendapatkan tugas baru dari PWNU untuk mengawal aspirasi warga NU DI Yogyakarta menjadi DPD RI. Oleh karena itu, mohon dukungan dan doa dari semua warga warga NU di seluruh lapisan untuk membawa aspirasi warga NU di DPD RI,” pungkas Gus Hilmy. Berita Islam Terkini (rohim)