MAGELANG, BANGKITMEDIA.COM
Pada acara giat wawasan yang diselenggarakan di arena Perwimanas II, Kamis (21/9), peserta kemah diajak untuk meningkatkan kecintaan kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Berkesempatan mengisi acara giat wawasan tersebut, Kolonel Armed Joko Purnomo dari Akademi Militer Magelang.
“Era sekarang perangnya bukan lagi adu otot, tapi proxy war. Indonesia ini ibarat gadis cantik yang diperebutkan banyak negara lain,” kata Kolonel Joko.
Menurut penuturan Kolonel Joko, Indonesia diserang oleh berbagai negara lain tapi bukan dengan tentara, tapi dengan narkoba, minuman keras, film-film porno dan lain sebagainya.
“Semua itu dilakukan untuk menghancurkan generasi muda Indonesia agar jadi generasi yang bodoh, malas, tidak mau belajar. Kalau generasi mudanya sudah hancur, sangat mudah sekali menguasai Indonesia,” tambah Kolonel Joko.
Supaya negara ini besar, lanjut Kolonel Joko, semua komponen bangsa harus bahu-membahu membangun bangsa dan menjauhkan generasi muda dari barang-barang yang bisa merusak masa depannya.
“Negara ini punya banyak pulau dari Sabang sampai Merauke dan dari Pulau Miangas sampai Pulau Rote. Ini butuh generasi muda yang cakap untuk mengurusnya di masa depan. Semoga Pramuka Ma’arif bisa menjawab tantangan itu,” ujar Kolonel Joko.
Mari kita tingkatkan nasionalisme, agar negara ini bisa menjadi negara besar yang disegani bangsa-bangsa lain di dunia.
“Belajar yang rajin, jangan sampai mencoba narkoba atau pun minum minuman keras. barang-barang itu semua merupakan senjata yang ampuh dari musuh-musuh Indonesia agar negara ini hancur,” tegas Kolonel Joko.
Pada kesempatan tersebut, Kolonel Joko juga menerangkan berbagai masalah yang dihadapi oleh bangsa dan negara ini. Kolonel Joko berharap peserta bisa sadar dan berupaya memperbaiki keadaan.
“Negara ini memiliki kekayaan budaya yang luar biasa. Angklung misalnya, sudah digandrungi negara lain. Bahkan di Australia ada Fakultas Bahasa Jawa. Jangan sampai kalian yang orang Indonesia asli malah tidak merawatnya,” tandas Kolonel Joko. (Nur Rokhim)