Pesantren Al-Faqih Cirebon Siapkan Gedung Baru untuk Santri.
Cirebon, Bangkitmedia.com – Pondok Pesantren Al-Faqih Panguragan Cirebon siapkan gedung baru yang nyaman buat para santri. Gedung baru ini akan mengombinasikan asrama santri (tempat tidur), aula, perpustakaan, dan kantin. Dengan fasilitas gedung baru itu diharapkan santri makin maju dalam mengembangkan kualitas diri di pesantren, baik kualitas ilmu agama dan juga ilmu umum.
Demikian ditegaskan Pengasuh Pesantren Al-Faqih KH Ahmad Rouyani dalam pelatakan batu pertama pembangunan gedung baru asrama santri di Panguragan, Cirebon (31/08/2021).
“Gedung baru ini ikhtiyar untuk kemaslahatan santri. Mohon doanya, semoga gedung baru ini nanti makin nambah berkah dan manfaat buat semuanya. Diucapkan terima kasih kepada keluarga H. Kusnadi dan Hj. Nurjannah atas kesediaannya membangun asrama santri ini, dan juga semua pihak yang membantu pembangunan gedung baru ini nanti, semoga berkah Allah selalu menyertai para dermawan,” tegas Kyai Rouyani.
Pesantren Al-Faqih Panguragan ini di bawah naungan Yayasan Sholahudin Panguragan Cirebon. Acara peletakan batu pertama ini dihadiri keluarga besar Pesantren Al-Faqih dan keluarga besar KH Sholahuddin Idris Panguragan. Doa peletakan batu pertama dibaca oleh KH Hasan Hadliri Muslim, Panguragan. (yayan/Bangkitmedia.com)