H. Yasmuri: PCNU Bantul Miliki 15 Ambulance, Siap Layani Masyarakat!

H. Yasmuri Bantul

Berita NU, BANGKITMEDIA.COM

BANTUL – Orang NU adalah orang yang semangat. Harus semangat. Apalagi saat ini program-program kemandirian NU, khususnya di Kabupaten Bantul, berjalan dengan massif. PC NU Bantul sendiri terus mengadakan pendidikan kader penggerak NU untuk menggerakkan kinerja organisasi.

Demikian disampaikan oleh H. Yasmuri, S.Pd., M.Pd.I, Ketua Tanfidziyah PC NU Kabupaten Bantul dalam acara Pengajian Syawalan dan Pelantikan Pengurus MWC NU – PAC Muslimat NU Kecamatan Bantul Masa Khidmat 2018 – 2023, Rabu malam (10/7/18). Kegiatan tersebut diselenggarakan di halaman Masjid Agung Manunggal Bantul.

Bacaan Lainnya

“Kita menggalakkan pendidikan kader, bukan semata kader. Tapi kader penggerak. Tidak sekedar bergerak bagi dirinya, tetapi juga menggerakkan organisasi NU. Salah satu wujud kinerjanya adalah gerakan NU mandiri melalui kotak infak atau KOIN NU. Sedekah ini kita galakkan dari kampung-kampung, dan alhamdulillah banyak menghasilkan,” tutur H. Yasmuri.

“Salah satu hasil dari gerakan KOIN NU ini adalah pengadaan ambulance. Hari ini Bantul memiliki 15 ambulance yang siap melayani masyarakat. Ini baru beberapa MWC, belum semua MWC. Dan besok ada lagi program-program lain,” lanjutnya.

H. Yasmuri menyinggung pentingnya pengadaan ambulance tersebut. Bagi masyarakat bawah, seperti di Kec. Dlingo, Bantul, ambulance sangat dibutuhkan guna antar jemput pasien. Dalam sehari saja, ambulance mengantar pasien rata-rata 4 sampai 5 kali. Bahkan pernah dalam sehari 7 sampai 8 kali.

“Semua gratis. Memang ada yang memberi fee, tapi itu tidak jadi prioritas. Bahkan tidak kami diterima, karena sudah cukup. Semuanya gratis untuk masyarakat,” tegas Ketua Tanfidziyah PC NU Bantul tersebut.

Untuk itu, beliau berharap agar program-program NU terus didukung. Sudah saatnya bergerak demi kemajuan organisasi. (An/Icin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *