Awali 2019, Lurah Desa Panggungharjo Kabarkan BUMDes-nya Naik Kelas

desa panggungharjo

BUMDes Panggung Lestari, Naik Kelas

Dari desa ku semai harapan kedepan
Dari desa ku tanam semangat berjuang
Dari desa ku pupuk rasa keadilan

-ketjil bergerak-

Bismillah walhamdulillah

Membuka lembaran tahun baru dengan rasa syukur, setidaknya sudah diberikan kesempatan untuk mengantarkan BUMDes Panggung Lestari naik kelas, dari usaha kecil menjadi kelas menengah, setelah pagi tadi memperoleh laporan dari direktur BUMDes Panggungharjo, bahwa pendapatan (non audited) dari kesemua unit usaha mencapai Rp. 5.122.449.950,- (Lima Milyar Seratus Dua Puluh Dua Juta Empat Ratus Empat Puluh Sembilan Ribu Sembilan Ratus Lima Puluh Rupiah) dimana secara keseluruhan, pendapatan BUMDes Panggung Lestari ditahun 2018 ini tumbuh sebesar 274% jika dibandingkan dengan pendapatan tahun 2017 yang mencapai Rp. 1.866.488.000,-.

Penyumbang pendapatan tertinggi adalah dari pengelolaan Kampoeng Mataraman dengan menyumbang sebesar 74,66% disusul kemudian PT. Sinergi Panggung Lestari, perseroan yang baru beroperasi pada paruh kedua tahun 2018 berhasil menunjukan performanya dengan menyumbangkan pendapatan sebesar 10,66% disusul KUPAS (9,84%), Event Organizer (3,09%) dan Swadesa (1,57%).

Dengan pendapatan lebih dari lima milyar ini, menjadikan BUMDes Panggung Lestari tidak lagi dikategorikan sebagai usaha kecil, akan tetapi sudah masuk kedalam kategori usaha menengah. Sehingga perlu dicermati terkait dengan dimensi permasalahan yang akan muncul yang tentunya tidaklah sama dengan permasalahan usaha kecil.

Problem yang akan dihadapi oleh usaha kelas menengah tidak lagi terkait dengan hal hal yang sifatnya teknis operasional seperti supply bahan baku, teknologi maupun pasar tetapi lebih kepada aspek kelembagaan, aspek sumber daya manusia dan permodalan, sehingga dibutuhkan transformasi kelembagaan untuk mengantisipasi permasalahan tersebut.

Terima kasih kepada semua pihak yang telah berkenan untuk menjaga semangat, sehingga tahun ini BUMDes kita naik kelas khususnya kepada Pimpinan, Staf dan Karyawan BUMDes Panggung Lestari, kami bangga punya kalian.

Kepada Pengawas dan Jajaran BPD yang telah berkenan membersamai dalam berproses membangun desa, Kepada Carik, Kasie, Kaur, Dukuh dan semua pamong staf desa Panggungharjo, teruslah bergerak dengan senantiasa mengingat sumpah jabatan yang pernah kita ucapkan, kepada semua lembaga desa dan seluruh warga desa Panggungharjo atas semua doa dan dukungannya.

Serta semua pihak yang telah berkenan memberikan support dan dukungan yang tentunya tidak bisa kita sebutkan satu persatu…, semoga semua amal kebaikan diterima sebagai amal baik yang memperoleh kebaikan yang jauh berlipat. Amin

Wahyudi Anggoro Hadi, Lurah Desa Panggungharjo Kec. Sewon Bantul.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *